SAMPIT, PROKALTENG.CO– Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit sebagai pusat fasilitas kesehatan di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Meski di tengah kepungan kabut asap dan pemunduran jam kerja di lingkup Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Kotim, namun pelayanan kepada masyarakat dipastikan tetap maksimal.
“Pelayanan kita tetap maksimal selama kabut asap. Biasanya pelayanan harus siap-siap terlebih dahulu. Jadi pukul 7.30 sudah standby,”ujar Wakil Direktur RSUD dr Murjani Sampit, dr Akhya Ridzkie, saat dikonfirmasi, Jum’at (6/10).
Dirinya mengatakan, penyesuaian jam kerja juga diterapkan di lingkup RSUD dr Murjani. Hal itu menindak lanjuti surat keputusan dinas terkait yang menginformasikan kemunduran jadwal kerja seama kabut asap. Hal hal itu sebagai upaya pencegahan dari penyakit yang rentan menyerang saat kabut asap timbul.
“Kita juga melakukan penyesuaian karena ada surat dari dinas terkait. Ini juga upaya untuk mencegah penyakit yang bisa timbul akibat kabut asap,”ujar Akhya Ridzkie.
Dilanjutkannya, meskipun jadwal masuk kerja menyesuaikan keputusan tersebut, namun pelayanan kesehatan di RSUD dr Murjani dipastikan akan tetap maksimal. Hal itu karena fasilitas kesehatan adalah salah satu fasilitas yang krusial bagi masyarakat. Sehingga pelayanan yang maksimal harus tetap diberikan.
“Kita pastikan pelayanan kita akan tetap maksimal. Karena ini sudah komitmen kita untuk memberikan pelayanan yang terbaim bagi masyarakat,”pungkasnya.(sli/kpg/ind)