30 C
Jakarta
Tuesday, April 30, 2024

8 Buah yang Cocok Dikonsumsi saat Sahur, Sehat dan Perut Kenyang Lebih Lama

PROKALTENG.CO – Saat berpuasa, makan sahur adalah makanan yang paling penting karena sebagai sumber energi ketika berpuasa seharian. Ketika makan untuk sahur, dianjurkan untuk memilih makanan berenergi dengan porsi yang cukup. Namun sayangnya, saat sahur beberapa orang merasa perutnya masih penuh dan terkadang mual sehingga sulit menerima makanan berat.

Menyiasati hal tersebut bisa mengganti makanan berat dengan mengonsumsi buah-buahan sebagai menu untuk sahur.

Selain sehat, buah-buahan juga membuat kenyang lebih lama karena buah mempunyai kandungan serat, gula dan zat gizi lainnya yang bagus untuk tubuh. Namun buah yang mengandung asam harus dihindari, sehingga harus pandai memilih buah yang baik untuk dikonsumsi ketika sahur.

Dilansir dari kanal YouTube Kunci Sehat, berikut 8 buah yang tepat dikonsumsi saat sahur:

  1. Pisang

Pisang merupakan buah yang mampu membuat kenyang lebih lama. Sebuah pisang berukuran sedang tersimpan hingga 110 kalori, 30 gram karbohidrat dan 100 gram protein.

Bagi penderita sakit maag, buah ini cocok untuk dijadikan alternatif makanan saat sahur. Kandungan Vitamin A, vitamin B1 dan vitamin B2 dan vitamin C dalam pisang mampu mengurangi asam pada lambung.

Pisang juga berkhasiat menormalkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung selama berpuasa. Buah ini mudah dicerna oleh tubuh sehingga bermanfaat untuk pencernaan dan membuat terbebas dari sembelit.

  1. Kurma
Baca Juga :  Obat Covid-19 Mulai Diujikan, Tapi Ini Resikonya

Rasa buah yang manis dan tekstur yang legit ini membuat buah ini disukai oleh banyak orang. Selain dikonsumsi sebagai menu buka puasa, buah kurma juga direkomendasikan oleh banyak ahli sebagai buah terbaik untuk dikonsumsi pada saat sahur.

Hal ini karena buah kurma mengandung vitamin dan nutrisi yang cukup lengkap seperti glukosa, vitamin A, vitamin B2, vitamin B12, mineral, kalsium, sulfat sodium, fosfor, potasium, dan magnesium.

  1. Apel

Apel termasuk buah yang disarankan untuk dikonsumsi ketika sahur, selain mengandung vitamin A, vitamin B dan vitamin C, apel mampu menekan nafsu makan sesaat dan setelah sahur. Apel mampu melawan kolesterol jahat di dalam tubuh sehingga membuat jantung lebih sehat.

Apel juga mengandung banyak cairan dan gula alami yang memberikan energi tambahan saat berpuasa. Supaya mendapatkan manfaat yang maksimal, makanlah apel beserta dengan kulitnya, sebelum itu pastikan apel sudah dicuci dengan bersih.

  1. Alpukat

Alpukat memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga baik dikonsumsi ketika sahur karena bisa memberikan efek kenyang yang lama sehingga tubuh tidak akan mudah lapar saat berpuasa. Serat juga penting untuk menghindari penyakit pencernaan seperti sembelit.

Kandungan lemak tak jenuh yang dimiliki alpukat juga dapat membantu untuk mengontrol kadar kolesterol di dalam tubuh.

  1. Pepaya
Baca Juga :  Kabar Baik, India Luncurkan Vaksin Covid-19 pada 15 Agustus

Buah pepaya dikenal baik bagi sistem pencernaan tubuh, buah ini mempunyai kandungan serat, memiliki vitamin C dan pro-vitamin A yang mampu membantu memecah serat makanan dalam sistem pencernaan. Mengonsumsi buah pepaya juga dapat mengurangi rasa mual.

  1. Semangka

Buah semangka mempunyai kandungan air sebanyak 91 persen, sehingga mampu mencukupi kebutuhan cairan tubuh dan melembabkan kulit. Semangka juga kaya akan antioksidan likopen yang mampu melindungi tubuh dari serangan radikal bebas dari sinar matahari dan polusi lingkungan. Semangka juga mengandung vitamin A dan vitamin C yang mampu menjaga daya tahan tubuh selama berpuasa.

  1. Mangga

Mangga mempunyai kandungan vitamin A, vitamin C dan serat sehingga memiliki banyak manfaat kesehatan dan termasuk menjadi sumber energi hingga melancarkan proses detoks tubuh selama berpuasa. Mangga juga kaya akan antioksidan betakaroten dan vitamin C yang mampu menjaga kekebalan tubuh dari kerusakan sel maupun serangan penyakit.

  1. Jambu Biji

Jambu biji merah mempunyai kandungan vitamin C yang mampu menjaga daya tahan tubuh, sehingga buah ini cocok dikonsumsi tidak hanya saat berbuka puasa tetapi juga saat sahur, untuk mempertahankan kesehatan selama menjalankan puasa. Selain vitamin C, jambu biji juga mengandung kalium, likopen dan anti-karsinogenik yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh. (pri/jawapos.com)

PROKALTENG.CO – Saat berpuasa, makan sahur adalah makanan yang paling penting karena sebagai sumber energi ketika berpuasa seharian. Ketika makan untuk sahur, dianjurkan untuk memilih makanan berenergi dengan porsi yang cukup. Namun sayangnya, saat sahur beberapa orang merasa perutnya masih penuh dan terkadang mual sehingga sulit menerima makanan berat.

Menyiasati hal tersebut bisa mengganti makanan berat dengan mengonsumsi buah-buahan sebagai menu untuk sahur.

Selain sehat, buah-buahan juga membuat kenyang lebih lama karena buah mempunyai kandungan serat, gula dan zat gizi lainnya yang bagus untuk tubuh. Namun buah yang mengandung asam harus dihindari, sehingga harus pandai memilih buah yang baik untuk dikonsumsi ketika sahur.

Dilansir dari kanal YouTube Kunci Sehat, berikut 8 buah yang tepat dikonsumsi saat sahur:

  1. Pisang

Pisang merupakan buah yang mampu membuat kenyang lebih lama. Sebuah pisang berukuran sedang tersimpan hingga 110 kalori, 30 gram karbohidrat dan 100 gram protein.

Bagi penderita sakit maag, buah ini cocok untuk dijadikan alternatif makanan saat sahur. Kandungan Vitamin A, vitamin B1 dan vitamin B2 dan vitamin C dalam pisang mampu mengurangi asam pada lambung.

Pisang juga berkhasiat menormalkan tekanan darah dan menjaga kesehatan jantung selama berpuasa. Buah ini mudah dicerna oleh tubuh sehingga bermanfaat untuk pencernaan dan membuat terbebas dari sembelit.

  1. Kurma
Baca Juga :  Obat Covid-19 Mulai Diujikan, Tapi Ini Resikonya

Rasa buah yang manis dan tekstur yang legit ini membuat buah ini disukai oleh banyak orang. Selain dikonsumsi sebagai menu buka puasa, buah kurma juga direkomendasikan oleh banyak ahli sebagai buah terbaik untuk dikonsumsi pada saat sahur.

Hal ini karena buah kurma mengandung vitamin dan nutrisi yang cukup lengkap seperti glukosa, vitamin A, vitamin B2, vitamin B12, mineral, kalsium, sulfat sodium, fosfor, potasium, dan magnesium.

  1. Apel

Apel termasuk buah yang disarankan untuk dikonsumsi ketika sahur, selain mengandung vitamin A, vitamin B dan vitamin C, apel mampu menekan nafsu makan sesaat dan setelah sahur. Apel mampu melawan kolesterol jahat di dalam tubuh sehingga membuat jantung lebih sehat.

Apel juga mengandung banyak cairan dan gula alami yang memberikan energi tambahan saat berpuasa. Supaya mendapatkan manfaat yang maksimal, makanlah apel beserta dengan kulitnya, sebelum itu pastikan apel sudah dicuci dengan bersih.

  1. Alpukat

Alpukat memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga baik dikonsumsi ketika sahur karena bisa memberikan efek kenyang yang lama sehingga tubuh tidak akan mudah lapar saat berpuasa. Serat juga penting untuk menghindari penyakit pencernaan seperti sembelit.

Kandungan lemak tak jenuh yang dimiliki alpukat juga dapat membantu untuk mengontrol kadar kolesterol di dalam tubuh.

  1. Pepaya
Baca Juga :  Kabar Baik, India Luncurkan Vaksin Covid-19 pada 15 Agustus

Buah pepaya dikenal baik bagi sistem pencernaan tubuh, buah ini mempunyai kandungan serat, memiliki vitamin C dan pro-vitamin A yang mampu membantu memecah serat makanan dalam sistem pencernaan. Mengonsumsi buah pepaya juga dapat mengurangi rasa mual.

  1. Semangka

Buah semangka mempunyai kandungan air sebanyak 91 persen, sehingga mampu mencukupi kebutuhan cairan tubuh dan melembabkan kulit. Semangka juga kaya akan antioksidan likopen yang mampu melindungi tubuh dari serangan radikal bebas dari sinar matahari dan polusi lingkungan. Semangka juga mengandung vitamin A dan vitamin C yang mampu menjaga daya tahan tubuh selama berpuasa.

  1. Mangga

Mangga mempunyai kandungan vitamin A, vitamin C dan serat sehingga memiliki banyak manfaat kesehatan dan termasuk menjadi sumber energi hingga melancarkan proses detoks tubuh selama berpuasa. Mangga juga kaya akan antioksidan betakaroten dan vitamin C yang mampu menjaga kekebalan tubuh dari kerusakan sel maupun serangan penyakit.

  1. Jambu Biji

Jambu biji merah mempunyai kandungan vitamin C yang mampu menjaga daya tahan tubuh, sehingga buah ini cocok dikonsumsi tidak hanya saat berbuka puasa tetapi juga saat sahur, untuk mempertahankan kesehatan selama menjalankan puasa. Selain vitamin C, jambu biji juga mengandung kalium, likopen dan anti-karsinogenik yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh. (pri/jawapos.com)

Terpopuler

Artikel Terbaru