30 C
Jakarta
Thursday, March 28, 2024

Debit Air Sungai Naik, Bau Busuk Menyeruak di Kompleks Mendawai

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Kondisi air Sungai Kahayan yang mengalami luapan beberapa hari ini mengakibatkan banjir di beberapa wilayah Kota Palangka Raya. Kenaikan debit air juga tampak terlihat di kawasan perumahan Jalan Mendawai Kota Palangka Raya.

Berdasarkan pemantauan wartawati Prokalteng.Co di lapangan, ada pemandangan tak biasa dari kenaikan debit air ini. Pasalnya, terlihat banyak sampah yang mengapung di kawasan perumahan warga sekitar.

Diketahui, sampah-sampah tersebut berasal dari sampah rumah tangga yang dibuang secara sembarangan oleh warga sekitar. Walhasil, saat air mengalami kenaikan sampah pun akan naik dan menyebabkan bau busuk di mana-mana.

Salah satu warga bernama Siti mengatakan bahwa pemandangan tersebut sudah menjadi hal biasa baginya. Karena membuang sampah dibawah rumah lebih simpel dan praktis.

Baca Juga :  Bagarakan Sahur di Palangka Raya Diperbolehkan

”Ya, begitulah kondisi sampah di sini. Apabila air mengalami kenaikan, sampah pun ikut naik terapung-apung di samping rumah. Sebenarnya ada tempat pembuangan sampah di depan sana, tapi kadang bisa juga kami musnahkan dengan cara dibakar,”ucapnya, Selasa (7/2/2023).

Terpisah, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya Achmad Zaini, menerangkan bahwa permasalahan sampah bukan saja menjadi tanggung jawab pemerintah daerah. Melainkan menjadi tanggung jawab bersama.

“Untuk itu kami tidak henti hentinya mensosialisasikan hal itu kepada masyarakat agar tumbuh kesadaran membuang sampah pada tempatnya,”ujarnya.






Reporter: Marini

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Kondisi air Sungai Kahayan yang mengalami luapan beberapa hari ini mengakibatkan banjir di beberapa wilayah Kota Palangka Raya. Kenaikan debit air juga tampak terlihat di kawasan perumahan Jalan Mendawai Kota Palangka Raya.

Berdasarkan pemantauan wartawati Prokalteng.Co di lapangan, ada pemandangan tak biasa dari kenaikan debit air ini. Pasalnya, terlihat banyak sampah yang mengapung di kawasan perumahan warga sekitar.

Diketahui, sampah-sampah tersebut berasal dari sampah rumah tangga yang dibuang secara sembarangan oleh warga sekitar. Walhasil, saat air mengalami kenaikan sampah pun akan naik dan menyebabkan bau busuk di mana-mana.

Salah satu warga bernama Siti mengatakan bahwa pemandangan tersebut sudah menjadi hal biasa baginya. Karena membuang sampah dibawah rumah lebih simpel dan praktis.

Baca Juga :  Bagarakan Sahur di Palangka Raya Diperbolehkan

”Ya, begitulah kondisi sampah di sini. Apabila air mengalami kenaikan, sampah pun ikut naik terapung-apung di samping rumah. Sebenarnya ada tempat pembuangan sampah di depan sana, tapi kadang bisa juga kami musnahkan dengan cara dibakar,”ucapnya, Selasa (7/2/2023).

Terpisah, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya Achmad Zaini, menerangkan bahwa permasalahan sampah bukan saja menjadi tanggung jawab pemerintah daerah. Melainkan menjadi tanggung jawab bersama.

“Untuk itu kami tidak henti hentinya mensosialisasikan hal itu kepada masyarakat agar tumbuh kesadaran membuang sampah pada tempatnya,”ujarnya.






Reporter: Marini

Terpopuler

Artikel Terbaru