25.8 C
Jakarta
Friday, March 29, 2024

Kolak Ubi Ungu, Buka Puasa Lebih Kenyang

KOLAK
merupakan menu khas di bulan puasa. Biasanya, hidangan manis ini
dijadikan menu pembuka sebelum seseorang mengonsumsi makanan utama.
Rasanya yang manis dilengkapi dengan berbagai macam isi. Salah satu yang sering
dijaidkan isi kolak adalah ubi.

Ketika memasak kolak ubi,
cobalah pilih ubi ungu. Sebab kandungannya dianggap lebih baik untuk kesehatan.
Bagi yang ingin mencoba membuat kolak ubi, tak ada salahnya mengikuti resep
yang ditawarkan oleh Chef Noldy Herling dan Chef Syamsul ala salah satu hotel di
Jakarta.

“Ini kami
membuat mixed kolak, ada ubi ungu dan ubi merah sehingga lebih
kenyang saat berbuka. Kami juga hidangkan kolak labu parang dan biji salak.
Beda ubi ungu dan ubi merah, ubi ungu lebih kasar seratnya. Ubi merah lebih
halus. Ubi ungu lebih baik kandungan gizi dan serat lebih banyak,” kata kedua
Chef kepada JawaPos.com, baru-baru ini.(jpc/ila)

Baca Juga :  Wajarkah? Muncul Beruntusan Usai Pakai Skin Care Baru

RESEP

Bahan-bahan :

200 gram ubi ungu

200 gram ubi merah

100 gram gula merah

300 ml santan

1 lembar daun pandan

½ sendok teh garam

Air
Vanili

Cara membuat:

Tambahkan air kedalam panci,
masukkan ubi dan rebus sampai menjadi empuk. Masukan daun pandan, gula merah,
gula pasir, garam, dan vanili. Aduk sampai gula larut. Tambahkan santan, lalu
aduk rata. Sajikan.

 

Manfaat
Ubi Ungu untuk Kesehatan (JUD)

Sama dengan ubi pada
umumnya, ubi ungu juga memiliki manfaat untuk kesehatan. Dilansir
dari Self Hacked, ubi ungu efektif membantu mengobati berbagai penyakit.

Hipertensi

Ubi jalar ungu dapat
membantu mengendalikan tekanan darah. Dalam penelitian dengan 20 responden
diberikan 2 karton minuman ubi ungu, tekanan darah sistolik turun rata-rata 10
poin. Dari 140 menjadi hanya di bawah 130 selama periode 29 hari.

Baca Juga :  Ladies, Ini 9 Ragam Bentuk Bentuk Miss V yang Harus Kamu Ketahui

Baik
untuk Asam Urat

Ubi ungu dapat mengurangi
kadar asam urat tinggi yang menyebabkan encok. Dalam sebuah penelitian pada
tikus dengan kadar asam urat darah tinggi, ekstrak antosianin dari ubi ungu
menurunkan kadar asam urat darah sebesar 30 persen.

Kaya
Antioksidan

Antosianin dan polifenol yang
terkandung dalam akar dan daun ubi ungu mengurangi stres oksidatif dalam tubuh.

Melindungi
Hati

Ubi ungu memiliki efek
perlindungan pada hati. Dalam beberapa penelitian pada tikus,
ekstrak anthocyanin mengurangi pembentukan jaringan parut hati dan
kerusakan sel hati.

Mengatur
Gula Darah

Ekstrak akar dan daunnya
mengurangi gula darah berlebih. Dalam sebuah studi pada tikus dengan diabetes
tipe 2, menambahkan ekstrak daun 3 persen ke makanan mereka selama lima minggu
menyebabkan penurunan kadar gula darah.

 

 

KOLAK
merupakan menu khas di bulan puasa. Biasanya, hidangan manis ini
dijadikan menu pembuka sebelum seseorang mengonsumsi makanan utama.
Rasanya yang manis dilengkapi dengan berbagai macam isi. Salah satu yang sering
dijaidkan isi kolak adalah ubi.

Ketika memasak kolak ubi,
cobalah pilih ubi ungu. Sebab kandungannya dianggap lebih baik untuk kesehatan.
Bagi yang ingin mencoba membuat kolak ubi, tak ada salahnya mengikuti resep
yang ditawarkan oleh Chef Noldy Herling dan Chef Syamsul ala salah satu hotel di
Jakarta.

“Ini kami
membuat mixed kolak, ada ubi ungu dan ubi merah sehingga lebih
kenyang saat berbuka. Kami juga hidangkan kolak labu parang dan biji salak.
Beda ubi ungu dan ubi merah, ubi ungu lebih kasar seratnya. Ubi merah lebih
halus. Ubi ungu lebih baik kandungan gizi dan serat lebih banyak,” kata kedua
Chef kepada JawaPos.com, baru-baru ini.(jpc/ila)

Baca Juga :  Wajarkah? Muncul Beruntusan Usai Pakai Skin Care Baru

RESEP

Bahan-bahan :

200 gram ubi ungu

200 gram ubi merah

100 gram gula merah

300 ml santan

1 lembar daun pandan

½ sendok teh garam

Air
Vanili

Cara membuat:

Tambahkan air kedalam panci,
masukkan ubi dan rebus sampai menjadi empuk. Masukan daun pandan, gula merah,
gula pasir, garam, dan vanili. Aduk sampai gula larut. Tambahkan santan, lalu
aduk rata. Sajikan.

 

Manfaat
Ubi Ungu untuk Kesehatan (JUD)

Sama dengan ubi pada
umumnya, ubi ungu juga memiliki manfaat untuk kesehatan. Dilansir
dari Self Hacked, ubi ungu efektif membantu mengobati berbagai penyakit.

Hipertensi

Ubi jalar ungu dapat
membantu mengendalikan tekanan darah. Dalam penelitian dengan 20 responden
diberikan 2 karton minuman ubi ungu, tekanan darah sistolik turun rata-rata 10
poin. Dari 140 menjadi hanya di bawah 130 selama periode 29 hari.

Baca Juga :  Ladies, Ini 9 Ragam Bentuk Bentuk Miss V yang Harus Kamu Ketahui

Baik
untuk Asam Urat

Ubi ungu dapat mengurangi
kadar asam urat tinggi yang menyebabkan encok. Dalam sebuah penelitian pada
tikus dengan kadar asam urat darah tinggi, ekstrak antosianin dari ubi ungu
menurunkan kadar asam urat darah sebesar 30 persen.

Kaya
Antioksidan

Antosianin dan polifenol yang
terkandung dalam akar dan daun ubi ungu mengurangi stres oksidatif dalam tubuh.

Melindungi
Hati

Ubi ungu memiliki efek
perlindungan pada hati. Dalam beberapa penelitian pada tikus,
ekstrak anthocyanin mengurangi pembentukan jaringan parut hati dan
kerusakan sel hati.

Mengatur
Gula Darah

Ekstrak akar dan daunnya
mengurangi gula darah berlebih. Dalam sebuah studi pada tikus dengan diabetes
tipe 2, menambahkan ekstrak daun 3 persen ke makanan mereka selama lima minggu
menyebabkan penurunan kadar gula darah.

 

 

Terpopuler

Artikel Terbaru