Site icon Prokalteng

Komplet di Laga Pembuka

komplet-di-laga-pembuka

SURABAYA- Liga 1 2020 kick off pada Sabtu
(29/2). Laga Persebaya Surabaya kontra Persik Kediri di Stadion Gelora Bung
Tomo, Surabaya, akan jadi pembuka. Nah, Persebaya beruntung lantaran dipastikan
bisa tampil dengan skuad terbaik. 

Rencananya, sore ini skuad Green Force -julukan
Persebaya- akan menjalani latihan. Kemungkinan besar tidak akan ada penggawa
yang absen dalam latihan sore nanti. “Semua pemain sudah komplet. Tidak
ada yang cedera juga,” kata pelatih Persebaya Aji Santoso kepada Jawa
Pos. 

Sebelumnya, Aryn Williams sempat mengalami
hamstring. Tapi, pemain asal Australia itu sudah pulih. Begitu pula dengan
Nasir. Pemain 24 tahun itu sempat absen dalam laga final Piala Gubernur Jatim
(PGJ) 2020 kontra Persija Jakarta (20/2). Tapi, kondisi mantan bek kiri Arema
FC itu sudah berangsur membaik. 

Sejatinya, Ricky Kambuaya dalam kondisi kurang
fit. “Ototnya sempat tertarik. Tapi saya rasa nggak ada masalah,”
jelas Aji. Pemain yang sebelumnya membela Timnas juga sudah kembali. Mereka
adalah Rachmat Irianto, Hansamu Yama dan Koko Ari Araya. Aji berharap ketiganya
sudah bergabung dalam latihan sore nanti. 

Gelandang Rendi Irwan juga sudah mulai akan
berlatih. Sebelumnya, pemain 32 tahun itu absen di PGJ lantaran mengikuti kurus
pelatih lisensi C. Meski sudah komplet, Aji masih akan memantau kondisi pemain
yang baru bergabung. “Apakah mereka siap tampil atau tidak. Tapi untuk
Rendi, dia sudah saya beri menu latihan khusus selama lisensi,” kata
pelatih asal Kabupaten Malang tersebut. 

Dengan waktu recovery selama lima hari, Aji
yakin anak asuhnya bisa kembali dalam kondisi fit. Hal itu dibutuhkan untuk
meraih hasil maksimal dalam laga kontra Persik (29/2). “Laga perdana
sangat penting untuk meraih tiga poin. Saya harap anak-anak tidak under
estimate menghadapi Persik. Karena itu bisa sangat berbahaya,” jelas
mantan pelatih Persela Lamongan itu. 

Aji mencontohkan Bhayangkara FC. Saat
diunggulkan, mereka malah kalah 3-0 dari Persik di laga pemungkas grup A PGJ
2020 (14/2). “Makanya kami tetap serius dan fokus,” terangnya.
Kemenangan 3-1 atas Persik PGJ 2020 (10/2) tak jadi patokan. Tapi, Aji pede
capaian itu bisa terulang lagi. “Kalau kami tampil dengan kekuatan penuh,
saya pikir kesempatan kami untuk menang sangat besar,” tegas Aji.
(gus/jpg) 

Exit mobile version