OSVALDO Haay dikabarkan memutuskan untuk hengkang dari Persebaya
Surabaya. Kabar ini pun dikonfirmasi Sekretaris Persebaya Ram Surahman.
Dikatakan, pihak manajemen sudah
bertemu dengan mantan pemain Persipura Jayapura tersebut. Kemudian, diadakan
pertemuan dengan pelatih Aji Santoso.
“Kami beri opsi dia (Osvaldo)
untuk bertahan. Tapi, saat bertemu coach Aji, Osvaldo menegaskan ingin cari
tantangan di luar Persebaya,†kata Ram.
Lebih lanjut, Ram mengatakan
tidak mempermasalahkan keputusan Osvaldo. Sebab, pihaknya memang sudah berupaya
mempertahankan pemain muda terbaik Liga 1 musim 2018 itu.
“Kami hormati saja. Intinya,
tawaran sudah diberikan, tapi kemudian hatinya tidak ingin bersama Persebaya.
Ya artinya sudah tidak ada kecocokan,†ucapnya.
Senada, pelatih Persebaya Aji
Santoso juga mengaku tak masalah dengan ketiadaan Osvaldo dalam skuadnya.
“Kalau sudah nggak mau bertahan,
kan nggak bisa saya paksakan,†tuturnya.
Sikap Aji Santoso ini bisa jadi
karena meski ditinggal Osvaldo, Persebaya masih memiliki lima pemain sayap.
Yakni, Irfan Jaya, Bayu Nugroho, M. Supriadi, Oktafinus Fernando, dan Hambali
Tolib.
Performa lima pemain itu juga
lumayan. Irfan Jaya, misalnya. Pemain 23 tahun tersebut mampu menceploskan
delapan gol bersama Green Force musim lalu. (jpc/kpc)