Site icon Prokalteng

Bansos Tahap Dua Segera Disalurkan, Rian: Saat Ini Proses Packing

bansos-tahap-dua-segera-disalurkan-rian-saat-ini-proses-packing

PALANGKA
RAYA, KALTENGPOS.CO
-Dalam menanggulangi pandemi Covid-19 khususnya
dampak perekonomian, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran terus memperhatikan
masyarakat Kalteng dengan menyalurkan bantuan sosial (bansos). Beberapa waktu
lalu, bantuan tahap pertama sudah disalurkan dan saat ini dalam proses
pengemasan bansos tahap dua.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala
Dinas Sosial (Dinsos) Kalteng Rian Tangkudung melalui Sekretaris Dinsos Kalteng
Budi Santoso mengatakan, dalam menangani perekonomian masyarakat sebagai dampak
Covid-19, Pemprov Kalteng sudah menyalurkan bansos berupa bantuan langsung
tunai (BLT). Selain itu, dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI juga sudah
menyalurkan bantuan melalui berbagai program.

“Bagi masyarakat Kalteng
yang terdampak dan berhak mendapatkan bantuan tetapi tidak terakomodasi dalam
bantuan sebelumnya, baik program Kemensos RI maupun Pemprov Kalteng, maka
diakomodasi dalam bansos tahap dua ini,” katanya, Selasa (15/9).

Diungkapkannya, belum lama
ini Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran sudah me-launching bansos tahap dua ini,
tetapi hingga saat ini penyaluran bansos tersebut masih dalam tahap finalisasi
atau packing. Tahapan ini, lanjut dia, berada di bawah penanganan oleh Bulog
Kalteng.

“Saat ini masih proses di
bulog, jika di bulog sudah clear maka
segera dibagikan kepada masyarakat,” ungkapnya.

Menurut dia, jika bansos
tahap pertama berupa BLT maka pada bansos ini pihaknya menyalurkan dalam bentuk
bantuan bahan pangan, seperti beras, minyak goreng, sarden dan susu kental
manis. Semua itu, tambah Budi, keseluruhan pengadaan dari Bulos secara
langsung.

“Secepatnya akan disalurkan,
paling tidak dalam minggu ini sudah mulai dibagikan kepada masysarakat,”
pungkasnya.

Exit mobile version