28.1 C
Jakarta
Saturday, December 14, 2024

Ciptakan Inovasi Percepat Akses Data, Kepala Diskominfosandi Seruyan Gagas Proper SADAYAN

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Sebagai upaya dalam mewujudkan satu data Seruyan yang akurat dan valid dalam hal ini Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfosandi) Kabupaten Seruyan, dr. H. Reson Rusdianto, M.A.P menciptakan inovasi baru dalam sistem data di wilayah setempat.

Keseriusannya dalam upaya mempercepat akses data bagi masyarakat juga dibuktikan Reson Rusdianto pada Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan XXXIV tahun 2023 yang mana dia menggagas Proyek Perubahan (Proper) dengan nama Strategi Akselerasi Satu Data Seruyan atau disingkat SADAYAN.

Disampaikan Reson bahwa Proper SADAYAN adalah terobosan dalam pengelolaan data di Kabupaten Seruyan. Adanya SADAYAN akan memungkinkan semua pihak dan instansi untuk mengakses data yang mereka butuhkan.

“Untuk mencapai impian menuju Satu Data Indonesia, kita membutuhkan ide dan gagasan inovatif. Proper SADAYAN adalah langkah awal kita dalam mewujudkan visi tersebut,” ucap Reson Rusdianto, Kamis (26/10).

Baca Juga :  Kebakaran Lahan Dekati Pemukiman Warga di KP II

Secara umum dirinya juga menjelaskan, Proper SADAYAN merupakan langkah menuju visi Presiden Republik Indonesia, Jokowi, yang menyatakan bahwa data adalah kekayaan baru bangsa Indonesia, bahkan lebih berharga daripada minyak. Tujuan akhir dari Proper SADAYAN adalah menuju konsep Satu Data Indonesia.

Tidak hanya itu, berbagai manfaat dari Proper SADAYAN tersebut bagi berbagai kalangan, diantaranya masyarakat akan mendapatkan akses mudah ke data yang akurat dan valid, yang sebelumnya sulit diakses.

Kemudian waktu yang diperlukan untuk mengakses data akan lebih efisien, tidak memerlukan biaya tambahan, dan memungkinkan partisipasi masyarakat dalam proses pembangunan.

Lanjut Reson, bagi pihak swasta, data yang tersedia dapat digunakan sebagai dasar untuk mengidentifikasi potensi dan peluang investasi di daerah ini. Sementara itu, kalangan akademisi juga akan mendapat manfaat, karena data yang terkumpul dapat digunakan untuk penelitian lebih mendalam dalam berbagai disiplin ilmu.

Baca Juga :  Pemkab Sudah Anggarkan Dana untuk SK Marbut

Maka dari itu, dirinya juga berharap Proper SADAYAN dapat diimplementasikan mulai bulan November-Desember tahun ini. Pasalnya menurut dia dengan langkah ini, Kabupaten Seruyan akan mempercepat akses data bagi masyarakatnya.

Dia juga menambahkan, SADAYAN akan mempermudah akses data bagi warga Seruyan di berbagai kecamatan. Mereka tidak perlu lagi melakukan perjalanan jauh ke ibukota kabupaten hanya untuk mendapatkan data tertentu.

“Diharapkan akan membuka pintu bagi inovasi serta pengembangan di berbagai sektor. Dengan inovasi ini, Seruyan siap memasuki era baru di mana data menjadi pangkalan utama dalam pengambilan keputusan dan pembangunan berkelanjutan,” pungkasnya. (ais/pri)

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Sebagai upaya dalam mewujudkan satu data Seruyan yang akurat dan valid dalam hal ini Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfosandi) Kabupaten Seruyan, dr. H. Reson Rusdianto, M.A.P menciptakan inovasi baru dalam sistem data di wilayah setempat.

Keseriusannya dalam upaya mempercepat akses data bagi masyarakat juga dibuktikan Reson Rusdianto pada Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan XXXIV tahun 2023 yang mana dia menggagas Proyek Perubahan (Proper) dengan nama Strategi Akselerasi Satu Data Seruyan atau disingkat SADAYAN.

Disampaikan Reson bahwa Proper SADAYAN adalah terobosan dalam pengelolaan data di Kabupaten Seruyan. Adanya SADAYAN akan memungkinkan semua pihak dan instansi untuk mengakses data yang mereka butuhkan.

“Untuk mencapai impian menuju Satu Data Indonesia, kita membutuhkan ide dan gagasan inovatif. Proper SADAYAN adalah langkah awal kita dalam mewujudkan visi tersebut,” ucap Reson Rusdianto, Kamis (26/10).

Baca Juga :  Kebakaran Lahan Dekati Pemukiman Warga di KP II

Secara umum dirinya juga menjelaskan, Proper SADAYAN merupakan langkah menuju visi Presiden Republik Indonesia, Jokowi, yang menyatakan bahwa data adalah kekayaan baru bangsa Indonesia, bahkan lebih berharga daripada minyak. Tujuan akhir dari Proper SADAYAN adalah menuju konsep Satu Data Indonesia.

Tidak hanya itu, berbagai manfaat dari Proper SADAYAN tersebut bagi berbagai kalangan, diantaranya masyarakat akan mendapatkan akses mudah ke data yang akurat dan valid, yang sebelumnya sulit diakses.

Kemudian waktu yang diperlukan untuk mengakses data akan lebih efisien, tidak memerlukan biaya tambahan, dan memungkinkan partisipasi masyarakat dalam proses pembangunan.

Lanjut Reson, bagi pihak swasta, data yang tersedia dapat digunakan sebagai dasar untuk mengidentifikasi potensi dan peluang investasi di daerah ini. Sementara itu, kalangan akademisi juga akan mendapat manfaat, karena data yang terkumpul dapat digunakan untuk penelitian lebih mendalam dalam berbagai disiplin ilmu.

Baca Juga :  Pemkab Sudah Anggarkan Dana untuk SK Marbut

Maka dari itu, dirinya juga berharap Proper SADAYAN dapat diimplementasikan mulai bulan November-Desember tahun ini. Pasalnya menurut dia dengan langkah ini, Kabupaten Seruyan akan mempercepat akses data bagi masyarakatnya.

Dia juga menambahkan, SADAYAN akan mempermudah akses data bagi warga Seruyan di berbagai kecamatan. Mereka tidak perlu lagi melakukan perjalanan jauh ke ibukota kabupaten hanya untuk mendapatkan data tertentu.

“Diharapkan akan membuka pintu bagi inovasi serta pengembangan di berbagai sektor. Dengan inovasi ini, Seruyan siap memasuki era baru di mana data menjadi pangkalan utama dalam pengambilan keputusan dan pembangunan berkelanjutan,” pungkasnya. (ais/pri)

Terpopuler

Artikel Terbaru