27.1 C
Jakarta
Saturday, November 23, 2024

Jangan sampai Kesehatan Balita dan Ibu Hamil Terabaikan karena Jarang Melakukan Pemeriksaan Rutin

PANGKALAN BUN, PROKALTENG.CO – Sekretaris Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat, Rodi Iskandar, menyoroti penurunan tingkat kunjungan ke Posyandu, terutama oleh orang tua yang memiliki balita dan ibu hamil.

Rodi menekankan pentingnya peningkatan kunjungan ke Posyandu sebagai upaya memantau tumbuh kembang anak dan kesehatan ibu hamil, yang dapat mencegah masalah kesehatan, termasuk stunting.

Rodi menjelaskan bahwa kehadiran di Posyandu adalah agenda rutin yang sangat penting bagi perkembangan anak. Kegiatan seperti imunisasi polio yang digelar sebelumnya telah berhasil mendatangkan 97 persen peserta. Namun, saat ini angka kunjungan menurun signifikan hingga 60 persen, padahal sempat naik menjadi 85 persen pada Oktober 2024.

“Kalau perlu, petugas bisa mendatangi rumah masingmasing untuk mengingatkan ibu yang memiliki balita atau ibu hamil. Jangan sampai kesehatan mereka terabaikan karena jarang melakukan pemeriksaan rutin,” ujarnya.

Baca Juga :  Alhamdulillah! Bunda PAUD yang Juga Istri Pj Bupati Kobar Juara Pertama Tingkat Provinsi Kalteng

Rodi berharap semua pihak, termasuk petugas Posyandu, dapat berperan aktif dalam memotivasi masyarakat agar rajin melakukan kunjungan ke Posyandu demi kesehatan dan kesejahteraan anak-anak serta ibu hamil di Kotawaringin Barat. (son/kpg)

PANGKALAN BUN, PROKALTENG.CO – Sekretaris Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat, Rodi Iskandar, menyoroti penurunan tingkat kunjungan ke Posyandu, terutama oleh orang tua yang memiliki balita dan ibu hamil.

Rodi menekankan pentingnya peningkatan kunjungan ke Posyandu sebagai upaya memantau tumbuh kembang anak dan kesehatan ibu hamil, yang dapat mencegah masalah kesehatan, termasuk stunting.

Rodi menjelaskan bahwa kehadiran di Posyandu adalah agenda rutin yang sangat penting bagi perkembangan anak. Kegiatan seperti imunisasi polio yang digelar sebelumnya telah berhasil mendatangkan 97 persen peserta. Namun, saat ini angka kunjungan menurun signifikan hingga 60 persen, padahal sempat naik menjadi 85 persen pada Oktober 2024.

“Kalau perlu, petugas bisa mendatangi rumah masingmasing untuk mengingatkan ibu yang memiliki balita atau ibu hamil. Jangan sampai kesehatan mereka terabaikan karena jarang melakukan pemeriksaan rutin,” ujarnya.

Baca Juga :  Alhamdulillah! Bunda PAUD yang Juga Istri Pj Bupati Kobar Juara Pertama Tingkat Provinsi Kalteng

Rodi berharap semua pihak, termasuk petugas Posyandu, dapat berperan aktif dalam memotivasi masyarakat agar rajin melakukan kunjungan ke Posyandu demi kesehatan dan kesejahteraan anak-anak serta ibu hamil di Kotawaringin Barat. (son/kpg)

Terpopuler

Artikel Terbaru