30 C
Jakarta
Thursday, March 28, 2024

Tingkatkan Kinerja Tulus demi Kemajuan Daerah

Kabupaten Pulang Pisau
(Pulpis) memasuki usia ke-17. Sejak dimekarkan dari Kabupaten Kapuas, kemajuan
semakin terlihat di daerah berjuluk Bumi Handep Hapakat tersebut. Kemarin,
digelar upacara untuk memperingati hari jadi daerah yang terbentuk pada 2002
lalu itu.

ANISA
B WAHDAH,
Pulang
Pisau

GUBERNUR Kalteng H
Sugianto Sabran menghadiri peringatan hari jadi ke-17 Kabupaten Pulpis yang
dipusatkan di Stadion HM Sanusi, Selasa (2/7). Gubernur didampingi beberapa
kepala perangkat daerah (PD) Pemprov Kalteng dan jajaran. Hadir pula beberapa
kepala daerah yang terlihat kompak mengenakan batik khas Kalteng.

Dalam kesempatan tersebut,
gubernur menyampaikan harapannya, agar dengan bertambahnya usia, Kabupaten Pulpis
menjadi kabupaten yang mampu bersaing dengan kabupaten lain se-Kalteng, serta mampu
memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Peringatan hari jadi
Kabupaten Pulpis ini harus menjadi semangat baru dalam rangka mewujudkan
percepatan pembangunan di kabupaten ini,” ucap Sugianto Sabran di Stadion HM
Sanusi, kemarin.

Baca Juga :  Jumpai Arifin Ilham yang Lumpuh 10 Tahun, Air Mata Camat Pun Menetes

Diungkapkannya, melalui
momentum HUT ke-17 ini, bupati dan jajaran perangkat daerah (PD) serta seluruh
lapisan masyarakat selalu bahu-membahu, mendarmabaktikan diri demi kemajuan
kabupaten.

“Agar apa yang telah
dikerjakan menjadi amal ibadah, mari tingkatkan kinerja secara tulus dan ikhlas
demi terwujudnya visi Kabupaten Pulpis ini,” ungkap gubernur.

Sugianto berkeinginan
agar Kabupaten Pulpis dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dengan
menggali semua potensi yang ada. Sasarannya, katanya, yakni upaya ekstensifikasi
dan intensifikasi objek pajak, retribusi, dan sumber-sumber pendapatan daerah
lainnya.

“Hal ini harus
dilaksanakan melalui adanya kerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov)
Kalteng, serta fokus pada bidang infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan
ekonomi dalam arti luas,” kata Sugianto.

Baca Juga :  Produk Lokal yang Tembus ke Pasar Nasional dan Internasional

Mewujudkan hal itu,
lanjutnya, diperlukan semangat kebersamaan, kerja keras, kekompakan dan
partisipasi seluruh komponen masyarakat. Apabila hal tersebut sudah dilaksanakan
secara bersama-sama, maka berbagai hambatan dalam proses penyelenggaraan
pembangunan bisa teratasi.

“Saya juga
mengapresiasi dan memberikanpenghargaan kepada bupati, wakil bupati, serta
jajarannya atas kerja keras dan prestasi yang telah diraih selama ini,”
imbuhnya.

Sebagaimana diketahui,
Kabupaten Pulpis telah memperoleh opini wajar tanpa pengecualian (WTP) sebanyak
empat kali berturut-turut sejak 2015 silam. Selain itu, Kabupaten Pulpis juga
telah menerapkan program pelayanan administrasi terpadu kecamatan (Paten) pada
seluruh kecamatan.

“Begitu pun terhadap penyampaian laporan
penyelenggaraan pemerintah daerah (LPPD) yang dibuat secara tertib dan tepat
waktu,” pungkasnya. (abw/ce/ala)

Kabupaten Pulang Pisau
(Pulpis) memasuki usia ke-17. Sejak dimekarkan dari Kabupaten Kapuas, kemajuan
semakin terlihat di daerah berjuluk Bumi Handep Hapakat tersebut. Kemarin,
digelar upacara untuk memperingati hari jadi daerah yang terbentuk pada 2002
lalu itu.

ANISA
B WAHDAH,
Pulang
Pisau

GUBERNUR Kalteng H
Sugianto Sabran menghadiri peringatan hari jadi ke-17 Kabupaten Pulpis yang
dipusatkan di Stadion HM Sanusi, Selasa (2/7). Gubernur didampingi beberapa
kepala perangkat daerah (PD) Pemprov Kalteng dan jajaran. Hadir pula beberapa
kepala daerah yang terlihat kompak mengenakan batik khas Kalteng.

Dalam kesempatan tersebut,
gubernur menyampaikan harapannya, agar dengan bertambahnya usia, Kabupaten Pulpis
menjadi kabupaten yang mampu bersaing dengan kabupaten lain se-Kalteng, serta mampu
memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Peringatan hari jadi
Kabupaten Pulpis ini harus menjadi semangat baru dalam rangka mewujudkan
percepatan pembangunan di kabupaten ini,” ucap Sugianto Sabran di Stadion HM
Sanusi, kemarin.

Baca Juga :  Jumpai Arifin Ilham yang Lumpuh 10 Tahun, Air Mata Camat Pun Menetes

Diungkapkannya, melalui
momentum HUT ke-17 ini, bupati dan jajaran perangkat daerah (PD) serta seluruh
lapisan masyarakat selalu bahu-membahu, mendarmabaktikan diri demi kemajuan
kabupaten.

“Agar apa yang telah
dikerjakan menjadi amal ibadah, mari tingkatkan kinerja secara tulus dan ikhlas
demi terwujudnya visi Kabupaten Pulpis ini,” ungkap gubernur.

Sugianto berkeinginan
agar Kabupaten Pulpis dapat meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dengan
menggali semua potensi yang ada. Sasarannya, katanya, yakni upaya ekstensifikasi
dan intensifikasi objek pajak, retribusi, dan sumber-sumber pendapatan daerah
lainnya.

“Hal ini harus
dilaksanakan melalui adanya kerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov)
Kalteng, serta fokus pada bidang infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan
ekonomi dalam arti luas,” kata Sugianto.

Baca Juga :  Produk Lokal yang Tembus ke Pasar Nasional dan Internasional

Mewujudkan hal itu,
lanjutnya, diperlukan semangat kebersamaan, kerja keras, kekompakan dan
partisipasi seluruh komponen masyarakat. Apabila hal tersebut sudah dilaksanakan
secara bersama-sama, maka berbagai hambatan dalam proses penyelenggaraan
pembangunan bisa teratasi.

“Saya juga
mengapresiasi dan memberikanpenghargaan kepada bupati, wakil bupati, serta
jajarannya atas kerja keras dan prestasi yang telah diraih selama ini,”
imbuhnya.

Sebagaimana diketahui,
Kabupaten Pulpis telah memperoleh opini wajar tanpa pengecualian (WTP) sebanyak
empat kali berturut-turut sejak 2015 silam. Selain itu, Kabupaten Pulpis juga
telah menerapkan program pelayanan administrasi terpadu kecamatan (Paten) pada
seluruh kecamatan.

“Begitu pun terhadap penyampaian laporan
penyelenggaraan pemerintah daerah (LPPD) yang dibuat secara tertib dan tepat
waktu,” pungkasnya. (abw/ce/ala)

Terpopuler

Artikel Terbaru