PALANGKARAYA, PROKALTENG – Indonesia berhasil mengharumkan nama bangsa pada ajang sepeda gunung tingkat internasional. Salah satu atlet pembalap sepeda gunung asal Indonesia, Dara Latifah naik podium meraih juara kedua pada ajang Kejuaraan Dunia Sepeda Gunung UCI Mountain Bike (MTB) Eliminator World Championship 2023 di Sirkuit MTB SG 1973, Palangkaraya Kalimantan Tengah (Kalteng) kategori elite women.
Di kelas elite women, juara pertama diraih oleh atlet pembalap sepeda gunung asal Italia, Gaia Tormena, juara kedua diraih atlet pembalap sepeda gunung asal Indonesia, Dara Latifah, dan juara 3 diraih oleh atlet pembalap sepeda gunung asal Belanda Annemon Van Dienst.
Salah satu pembalap sepeda asal Indonesia yang juara 2 elite women, Dara Latifah mengaku tak menyangka bisa mendapatkan juara kedua. Padahal ia sendiri menargetkan agar bisa mencapai tahapan final.
“Sebelum mengikuti world champion. Kita mengikuti Sea Games, Asian Games, dan Asian Continental. Dan persiapan ini jauh dari untuk persiapan World Championship. Makanya kita terus latihan. Dan alhamdulillah kita dipanggil untuk mewakili Indonesia di kejuaraan dunia. Maka kita akan siap, karena persiapan sudah jauh dan lama,”ujarnya, Minggu (12/11)
Raihan ini ia persembahkan untuk Indonesia. Setelah menjadi juara kedua, ia menargetkan di seri world cup, dan akan siap mengikut balapan di mana pun.
“Terimakasih untuk semua, tim mekanik support mekanik, tim polygon, semua orang-orang mendoakan, di Sumatra utara tempat kelahiran saya, dan terimakasih kepada Bapak Kapolri, Pak Budi, Pak Dadang dan orang-orang yang dekat sama saya di Medan. Ini adalah mimpi yang gak pernah targetkan selama di dunia sepeda, tapi alhamdulillah Allah kasih bonus, pencapaian ini sangat luar biasa, terimakasih,” ucapnya.(hfz/ind)