29.1 C
Jakarta
Saturday, November 23, 2024

Embat Motor, Pencuri Spesialis Tabung Gas Ini Dibekuk Polisi

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Aksi pencurian tabung gas elpiji yang meresahkan masyarakat Kota Kuala Pembuang beberapa hari terakhir ini, akhirnya terungkap. Tidak butuh waktu lama, Unit Resmob Satreskrim Polres Seruyan pun bergerak dan berhasil meringkus pelaku. Ya, pelaku tersebut berinisial AK (24).

Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto melalui Kasat Reskrim Polres Seruyan, Iptu I Wayan Wiratmaja Swetha mengatakan, pelaku telah diamankan setelah Unit Resmob Satreskrim Polres Seruyan melakukan penyelidikan tentang beberapa masyarakat yang mengeluhkan kehilangan tabung gas elpiji ukuran 3 kg dan 5 kg.

“Pelaku berinisial AK ini merupakan spesialis pencuri gas elpiji di beberapa TKP yang akhir-akhir ini meneror masyarakat Kota Kuala Pembuang,” katanya, Jum’at (27/1).

Baca Juga :  Terbukti Serobot Lahan Warga, PT Salonok Ladang Mas Kena Sanksi Adat

Dirinya menuturkan, setelah dilakukan penyelidikan, Unit Resmob berhasil menggali informasi tentang keberadaan dan identitas pelaku. Namun pada saat tim Resmob mendatangi rumah pelaku, ternyata pelaku sudah tidak ada di tempat karena mengetahui kedatangan aparat.

Meskipun aksinya telah terendus polisi, ternyata pelaku masih berulah dengan mencuri satu unit motor Honda Scoopy warna abu-abu milik warga di Jalan Aromani Kuala Pembuang. Mengetahui hal tersebut, dengan sigap Unit Resmob  langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku.

“Pelaku berhasil diamankan di Jalan Gajah Mada Kuala Pembuang sekitar pukul 14.00 Wib, kemudian pelaku langsung dibawa ke Kantor Satreskrim Polres Seruyan guna penyidikan lebih lanjut,” terang Kasatreskrim.






Reporter: Edy

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Aksi pencurian tabung gas elpiji yang meresahkan masyarakat Kota Kuala Pembuang beberapa hari terakhir ini, akhirnya terungkap. Tidak butuh waktu lama, Unit Resmob Satreskrim Polres Seruyan pun bergerak dan berhasil meringkus pelaku. Ya, pelaku tersebut berinisial AK (24).

Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto melalui Kasat Reskrim Polres Seruyan, Iptu I Wayan Wiratmaja Swetha mengatakan, pelaku telah diamankan setelah Unit Resmob Satreskrim Polres Seruyan melakukan penyelidikan tentang beberapa masyarakat yang mengeluhkan kehilangan tabung gas elpiji ukuran 3 kg dan 5 kg.

“Pelaku berinisial AK ini merupakan spesialis pencuri gas elpiji di beberapa TKP yang akhir-akhir ini meneror masyarakat Kota Kuala Pembuang,” katanya, Jum’at (27/1).

Baca Juga :  Terbukti Serobot Lahan Warga, PT Salonok Ladang Mas Kena Sanksi Adat

Dirinya menuturkan, setelah dilakukan penyelidikan, Unit Resmob berhasil menggali informasi tentang keberadaan dan identitas pelaku. Namun pada saat tim Resmob mendatangi rumah pelaku, ternyata pelaku sudah tidak ada di tempat karena mengetahui kedatangan aparat.

Meskipun aksinya telah terendus polisi, ternyata pelaku masih berulah dengan mencuri satu unit motor Honda Scoopy warna abu-abu milik warga di Jalan Aromani Kuala Pembuang. Mengetahui hal tersebut, dengan sigap Unit Resmob  langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku.

“Pelaku berhasil diamankan di Jalan Gajah Mada Kuala Pembuang sekitar pukul 14.00 Wib, kemudian pelaku langsung dibawa ke Kantor Satreskrim Polres Seruyan guna penyidikan lebih lanjut,” terang Kasatreskrim.






Reporter: Edy

Terpopuler

Artikel Terbaru