Unit Inafis Satreskrim Polresta Palangka Raya langsung melakukan olah TKP awal pada peristiwa kebakaran sebuah rumah di kawasan Jalan Bukit Keminting X, RT. 6 / RW. XVII, Kota Palangka Raya, Kamis, (5/9/2024).
Satresnarkoba Polresta Palangka Raya mengimbau kepada masyarakat untuk melaporkan jika menemukan atau menjadi korban penyalahgunaan narkoba. Ya, hal itu disampaikan Satresnarkoba pada kegiatan sosialisasi mengenai bahaya narkoba kepada siswa MAN Kota Palangka Raya, Selasa (3/9/2024).
Pj. Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu melakukan peletakan batu pertama program bedah rumah tidak layak huni di Jalan Rajawali VIIIB, Kelurahan Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Jumat (30/8/2024).
Bakal calon Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, bersama bakal calon Wakil Wali Kota, Achmad Zaini menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program pembangunan yang telah dilaksanakan di masa sebelumnya.
Ular piton sepanjang 3 meter mendadak masuk ke kolong sebuah toko sembako di Jalan Patih Rumbih, Kota Palangka Raya, Kamis, (29/8/2024). Keberadaan ular tersebut, sontak membuat pemilik toko panik dan menggemparkan warga sekitar.
Bakal Calon Wali Kota Palangka Raya Rojikinnor dan Bakal Calon Wakil Wali Kota Palangka Raya Cina Panduwinata akhirnya resmi mendeklarasikan diri sebagai pasangan yang akan maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Palangka Raya 2024. Kegiatan itu digelar di rumah mantan Wali Kota Palangka Raya dua periode, Riban Satia, Rabu (28/8).
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palangka Raya, Joko Anggoro menyampaikan bahwa hari ini, Selasa (27/8/2024) telah dimulai pembukaan pendaftaran bagi calon wali kota dan wakil wali kota. Pendaftaran akan berlangsung hingga 29 Agustus 2024 mendatang.
Pengguna media sosial instagram Kota Palangka Raya dihebohkan dugaan aksi kekerasan terhadap wanita berinisial SF. Korban melalui akun instagram pribadi @jennslio, memposting sejumlah foto bagian tubuhnya yang terlihat biru lebam yang diduga mengalami aksi kekerasan.