26.6 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Pengobat Duka Ditinggal Leyla

LONDON– Jose Mourinho nyaris kehilangan muka di Tottenham
Hotspur Stadium, London, tadi malam WIB. Sebab, kekalahan kandang kedua di
Premier League bisa saja datang kalau Harry Kane dan Dele Alli tak mampu
mengubah kedudukan, saat menjamu Brighton and Hove Albion.

Sebelum
gol Kane (menit ke-53) dan Alli (72′), Spurs sempat tertinggal setelah Brighton
mengejutkan melalui gol Adam Webster pada menit ke-37. Andai kalah, matchweek
19 ini akan jadi malam terburuk dalam karir The Special One, julukan Mourinho.
Karena dia belum pernah kalah back to back di kandang dalam ajang liga
domestik.

Baik saat
di FC Porto, Chelsea, Inter Milan, Real Madrid, ataupun di Manchester United
musim lalu. ”Karena tak mudah untuk menumbuhkan kembali kepercayaan diri
setelah kalah di kandang sendiri (lawan Chelsea, 22/12), itu yang membuka start
kami malam ini,” ungkap Mou
  kepada
Amazon.

Baca Juga :  Bawa satu Keping Perunggu, Rebut Tiket Olimpiade

”Kami
tidak buruk pada babak pertama, tapi kami mengubah ritme permainan yang jadi
kunci kami memenangi laga ini,” sambung Mourinho. Bagi Mourinho, ini
kemenangan pertama di Boxing Day sejak kali terakhir dia mengalaminya tiga
tahun lalu.

Secara
keseluruhan, sudah delapan kali Mou menjalani laga Boxing Day selama dia jadi
pelatih klub-klub Premier League. Victory kemarin jadi yang keenam. Lima
kemenangannya di Boxing Day sebelumnya, empat di antaranya terjadi dalam dua
periode bersama Chelsea. Lalu, sekali sisanya bersama The Red Devils, julukan
United.

Sedihnya,
sebelum rekor bagus Boxing Day itu berlanjut Mourinho sudah mendapatkan berita
duka sebelum kick off laga kesembilannya bersama Spurs. Bukan dari sanak
keluarganya. Tapi, Mou kehilangan anjing kesayangannya yang bernama Leyla. Mou
mengungkapkannya ke presenter ITV Jim Rosenthall sebelum laga.

Baca Juga :  Madura Ogah Lempar Handuk

Rosenthall
saat itu menanyakan perasaan Mou pada Natal tahun ini. ”Jujur, sangat sedih.
Karena anjingku mati dan dia sudah menjadi bagian keluarga kami. Tapi, kami
sudah move on,” ungkapnya. Wajar jika Mou sedih. Sebab, Leyla memang lebih
sekadar hewan piaraan. Anjing berjenis Yorkshire Terrier itu sudah lebih dari sedekade
menemani perjalanan karir Mou selama di tanah Inggris.

Bahkan,
gara-gara Leyla, Mou 12 tahun silam pernah bersitegang dengan polisi di jalan
depan rumahnya. Dilansir Daily Telegraph, polisi saat itu mengambil Leyla di
rumahnya untuk dikarantina. Padahal, niat polisi saat itu hanya untuk mengecek
dokumentasi kepemilikan dari Leyla.(ren/jpg)

LONDON– Jose Mourinho nyaris kehilangan muka di Tottenham
Hotspur Stadium, London, tadi malam WIB. Sebab, kekalahan kandang kedua di
Premier League bisa saja datang kalau Harry Kane dan Dele Alli tak mampu
mengubah kedudukan, saat menjamu Brighton and Hove Albion.

Sebelum
gol Kane (menit ke-53) dan Alli (72′), Spurs sempat tertinggal setelah Brighton
mengejutkan melalui gol Adam Webster pada menit ke-37. Andai kalah, matchweek
19 ini akan jadi malam terburuk dalam karir The Special One, julukan Mourinho.
Karena dia belum pernah kalah back to back di kandang dalam ajang liga
domestik.

Baik saat
di FC Porto, Chelsea, Inter Milan, Real Madrid, ataupun di Manchester United
musim lalu. ”Karena tak mudah untuk menumbuhkan kembali kepercayaan diri
setelah kalah di kandang sendiri (lawan Chelsea, 22/12), itu yang membuka start
kami malam ini,” ungkap Mou
  kepada
Amazon.

Baca Juga :  Bawa satu Keping Perunggu, Rebut Tiket Olimpiade

”Kami
tidak buruk pada babak pertama, tapi kami mengubah ritme permainan yang jadi
kunci kami memenangi laga ini,” sambung Mourinho. Bagi Mourinho, ini
kemenangan pertama di Boxing Day sejak kali terakhir dia mengalaminya tiga
tahun lalu.

Secara
keseluruhan, sudah delapan kali Mou menjalani laga Boxing Day selama dia jadi
pelatih klub-klub Premier League. Victory kemarin jadi yang keenam. Lima
kemenangannya di Boxing Day sebelumnya, empat di antaranya terjadi dalam dua
periode bersama Chelsea. Lalu, sekali sisanya bersama The Red Devils, julukan
United.

Sedihnya,
sebelum rekor bagus Boxing Day itu berlanjut Mourinho sudah mendapatkan berita
duka sebelum kick off laga kesembilannya bersama Spurs. Bukan dari sanak
keluarganya. Tapi, Mou kehilangan anjing kesayangannya yang bernama Leyla. Mou
mengungkapkannya ke presenter ITV Jim Rosenthall sebelum laga.

Baca Juga :  Madura Ogah Lempar Handuk

Rosenthall
saat itu menanyakan perasaan Mou pada Natal tahun ini. ”Jujur, sangat sedih.
Karena anjingku mati dan dia sudah menjadi bagian keluarga kami. Tapi, kami
sudah move on,” ungkapnya. Wajar jika Mou sedih. Sebab, Leyla memang lebih
sekadar hewan piaraan. Anjing berjenis Yorkshire Terrier itu sudah lebih dari sedekade
menemani perjalanan karir Mou selama di tanah Inggris.

Bahkan,
gara-gara Leyla, Mou 12 tahun silam pernah bersitegang dengan polisi di jalan
depan rumahnya. Dilansir Daily Telegraph, polisi saat itu mengambil Leyla di
rumahnya untuk dikarantina. Padahal, niat polisi saat itu hanya untuk mengecek
dokumentasi kepemilikan dari Leyla.(ren/jpg)

Terpopuler

Artikel Terbaru