PROKALTENG.CO – Laga panas bertajuk duel klasik akan tersaji di babak semifinal Kejuaraan ASEAN U-23 2025. Timnas U-23 Indonesia bakal bentrok dengan rival lamanya, Thailand, di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (25/7) pukul 20.00 WIB.
Pertemuan ini jadi ulangan semifinal 2023, di mana Garuda Muda sukses menekuk Thailand 3-1 di Rayong. Kini, Indonesia kembali mengincar kemenangan demi tiket ke final.
Indonesia memastikan tempat di empat besar setelah keluar sebagai juara Grup A dengan raihan tujuh poin dari tiga pertandingan, demikian catatan AFF.
Skuad asuhan Gerald Vanenburg mengunci posisi puncak usai menundukkan Brunei Darussalam dan Filipina, serta bermain imbang kontra Malaysia.
Sementara itu, Thailand lolos sebagai pemuncak Grup C dengan empat poin dari dua laga, hasil menaklukkan Timor Leste dan imbang lawan Myanmar.
Di laga semifinal lainnya, Timnas U-23 Vietnam akan bersua Filipina di Stadion GBK pada Jumat (25/7) pukul 16.00 WIB.
Vietnam melaju ke semifinal dengan status juara Grup B usai menang atas Laos dan Kamboja. Adapun Filipina lolos dengan predikat runner-up terbaik, unggul atas Myanmar dan Kamboja.
Berikut jadwal semifinal Kejuaraan ASEAN U-23 2025:
Jumat (25/7)
- Vietnam vs Filipina – Pukul 16.00 WIB
- Indonesia vs Thailand – Pukul 20.00 WIB (ant)