26.6 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Bayern Munich vs Villarreal: Bukan Lawan Mudah

PROKALTENG.CO-Bayern Munich akan menghadapi tim kuda hitam, Villarreal di Allianz Arena, Rabu (13/4) dini hari WIB, dalam leg kedua prempat final Liga Champions 2021/22.

Meski bukan favorit juara, Villarreal telah menunjukkan bahwa mereka bukan lawan yang mudah ditaklukkan.

Setelah menyingkirkan Juventus dengan menang 3-0 di Allianz Stadium Turin, Tim Kapal Selam kembali membuat kejutan dengan menaklukkan Bayern 1-0 pada leg pertama perempat final, pekan lalu.

Hasil yang membuat pendukung Bayern patut was-was, sebab tim favorit mereka bisa saja tersingkir lebih cepat jika gagal menjinakkan tim besutan Unai Emery nanti malam.

Sebelum laga Bayern vs Villarreal, The Bavarian susah payah menang 1-0 atas tim papan bawah Augsburg akhir pekan kemarin. Itupun lewat gol penalti pada menit ke-82.

Persiapan yang kurang ideal untuk menghadapi laga krusial kontra Villarreal.

Raksasa Jerman harus menang dengan selisih dua gol malam ini untuk menghindari tersingkir di perempat final UCL berturut-turut setelah kekalahan dari PSG musim lalu.

Baca Juga :  Bayern Ngamuk di Kandang Lazio

Kubu Bayern boleh sedikit optimis jika melihat fakta bahwa dalam 10 kesempatan terakhir tampil di perempat final, Bayern tercatat delapan kali lolos ke semifinal UCL.

Sejauh ini, mereka juga memenangkan 12 dari 13 pertandingan kandang sebelumnya di kompetisi ini (L1), mencetak tiga gol atau lebih dalam empat pertandingan UCL di Allianz Arena musim ini.

Bos Villarreal Unai Emery secara mengejutkan mengistirahatkan seluruh starting XI dari leg pertama pertandingan UCL ini pada akhir pekan.

Keputusan yang berperan memperpanjang rekor La Liga tanpa kemenangan menjadi tiga pertandingan menyusul hasil imbang 1-1 lawan Athletic Bilbao (D1, L2).

Mantan manajer Arsenal itu berharap keputusannya berbuah tiket semifinal malam ini. Meskipun sebagai seorang pelatih, dia belum pernah membawa timnya menembus semifinal UCL.

Masih ada banyak pertanda baik untuk Villarreal menjelang pertandingan ini, paling tidak fakta bahwa clean sheet mereka di leg pertama, membuat Bayern untuk pertama kalinya gagal mencetak gol dalam 30 pertandingan UCL.

Baca Juga :  Kemenangan Terasa "Sia-Sia"

Meskipun demikian, tim Emery harus berada dalam kondisi terbaiknya lagi karena mereka sekarang hanya mencatatkan dua clean sheet dalam 12 pertandingan tandang kompetitif sebelumnya.

Pemain Kunci

Robert Lewandowski (Bayern Munich) mencetak 46 gol kompetitif musim ini, dengan enam dari delapan gol kandangnya di UCL terjadi sebelum menit ke-30.

Sementara itu, Arnaut Danjuma dari Villarreal telah terlibat dalam 47 persen dari total gol timnya di UCL musim ini (G6, A2), dan mencetak gol kemenangan di leg pertama.

Prakiraan Starting XI Bayern vs Villarreal

Bayern Munich (4-2-3-1)
Neuer; Pavard, Upamecano, Hernandez, Davies; Kimmich, Musiala; Coman, Muller, Gnabry; Lewandowski

Pelatih: Julian Nagelsmann

Villarreal (4-3-3)
Rulli; Foyth, Albiol, Torres, Estupinan; Coquelin, Capoue, Parejo; Chukwueze, Danjuma, Lo Celso

Pelatih: Unai Emery. (fat/pojoksatu)

PROKALTENG.CO-Bayern Munich akan menghadapi tim kuda hitam, Villarreal di Allianz Arena, Rabu (13/4) dini hari WIB, dalam leg kedua prempat final Liga Champions 2021/22.

Meski bukan favorit juara, Villarreal telah menunjukkan bahwa mereka bukan lawan yang mudah ditaklukkan.

Setelah menyingkirkan Juventus dengan menang 3-0 di Allianz Stadium Turin, Tim Kapal Selam kembali membuat kejutan dengan menaklukkan Bayern 1-0 pada leg pertama perempat final, pekan lalu.

Hasil yang membuat pendukung Bayern patut was-was, sebab tim favorit mereka bisa saja tersingkir lebih cepat jika gagal menjinakkan tim besutan Unai Emery nanti malam.

Sebelum laga Bayern vs Villarreal, The Bavarian susah payah menang 1-0 atas tim papan bawah Augsburg akhir pekan kemarin. Itupun lewat gol penalti pada menit ke-82.

Persiapan yang kurang ideal untuk menghadapi laga krusial kontra Villarreal.

Raksasa Jerman harus menang dengan selisih dua gol malam ini untuk menghindari tersingkir di perempat final UCL berturut-turut setelah kekalahan dari PSG musim lalu.

Baca Juga :  Bayern Ngamuk di Kandang Lazio

Kubu Bayern boleh sedikit optimis jika melihat fakta bahwa dalam 10 kesempatan terakhir tampil di perempat final, Bayern tercatat delapan kali lolos ke semifinal UCL.

Sejauh ini, mereka juga memenangkan 12 dari 13 pertandingan kandang sebelumnya di kompetisi ini (L1), mencetak tiga gol atau lebih dalam empat pertandingan UCL di Allianz Arena musim ini.

Bos Villarreal Unai Emery secara mengejutkan mengistirahatkan seluruh starting XI dari leg pertama pertandingan UCL ini pada akhir pekan.

Keputusan yang berperan memperpanjang rekor La Liga tanpa kemenangan menjadi tiga pertandingan menyusul hasil imbang 1-1 lawan Athletic Bilbao (D1, L2).

Mantan manajer Arsenal itu berharap keputusannya berbuah tiket semifinal malam ini. Meskipun sebagai seorang pelatih, dia belum pernah membawa timnya menembus semifinal UCL.

Masih ada banyak pertanda baik untuk Villarreal menjelang pertandingan ini, paling tidak fakta bahwa clean sheet mereka di leg pertama, membuat Bayern untuk pertama kalinya gagal mencetak gol dalam 30 pertandingan UCL.

Baca Juga :  Kemenangan Terasa "Sia-Sia"

Meskipun demikian, tim Emery harus berada dalam kondisi terbaiknya lagi karena mereka sekarang hanya mencatatkan dua clean sheet dalam 12 pertandingan tandang kompetitif sebelumnya.

Pemain Kunci

Robert Lewandowski (Bayern Munich) mencetak 46 gol kompetitif musim ini, dengan enam dari delapan gol kandangnya di UCL terjadi sebelum menit ke-30.

Sementara itu, Arnaut Danjuma dari Villarreal telah terlibat dalam 47 persen dari total gol timnya di UCL musim ini (G6, A2), dan mencetak gol kemenangan di leg pertama.

Prakiraan Starting XI Bayern vs Villarreal

Bayern Munich (4-2-3-1)
Neuer; Pavard, Upamecano, Hernandez, Davies; Kimmich, Musiala; Coman, Muller, Gnabry; Lewandowski

Pelatih: Julian Nagelsmann

Villarreal (4-3-3)
Rulli; Foyth, Albiol, Torres, Estupinan; Coquelin, Capoue, Parejo; Chukwueze, Danjuma, Lo Celso

Pelatih: Unai Emery. (fat/pojoksatu)

Terpopuler

Artikel Terbaru