PROKALTENG.CO–RANS Cilegon FC akhirnya mendapatkan kemenangan perdananya di Liga 2 musim 2021 dengan mengalahkan Persekat Tegal dengan skor 2-1 saat berhadapan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, kemarin (5/10).
Persekat sempat unggul lebih dulu lewat Bhagascara (34’). Namun, RANS membalas melalui tendangan penalti Tarik El Janaby (37’) dan Ragil Bima (52’).
Pelatih Bambang Nurdiansyah mensyukuri kemenangan yang didapat timnya setelah di laga perdana kalah 1-3 oleh Martapura Dewa United. Kekalahan di pekan pertama diakuinya sempat membuat pemain tertekan jelang laga kedua lantaran khawatir tidak bisa memberikan poin maksimal.
’’Di laga ini tidak perlu main bagus, yang penting menang, karena banyak pemain muda,’’ katanya pasca konferensi pers virtual kemarin.
Juru taktik yang akrab disapa Banur itu mengatakan bahwa permainan kemarin bukan performa tim sebenarnya. ’’Mungkin pemain tegang pertandingan pertama kalah. Nervous. Saya pikir normal. Yang penting hari ini (kemarin) dapat tiga poin,’’ ujarnya.
Pelatih Persekat I Putu Gede menuturkan, di luar teknis, dirinya menyayangkan kiper RANS Kurniawan Kartika Ajie memakai jersey dengan warna yang sama dengan tim Persekat. Yaitu, dominasi kuning. Karena itu, akhirnya Kartika memakai rompi.
’’Ini Liga 2 yang disorot. Harusnya aturan yang ditegakkan. Ini bukan liga tarkam,’’ tegasnya.
Selain itu, dia menyoroti kualitas wasit. ’’Saya tidak menuduh RANS. Tapi, ini yang jadi kendala. Kami memaklumi karena sudah dua tahun tidak ada kompetisi. Tapi minimal harus ada peningkatan,’’ katanya.
’’Tim ini juga main menghibur. Jangan dirusak dengan seperti yang dulu-dulu. Sudah lain zamannya, Bro. Ini zamannya media sosial. Malu kita bukan zamannya,’’ lanjutnya.
Di sisi lain, Dewa United kembali meraih kemenangan. Tadi malam, giliran Perserang Serang yang dikalahkan dengan skor 2-0 saat berhadapan di Stadion Madya, Senayan.
Dua gol Dewa diborong Selamet Budiyono pada menit ke-23 dan 56. Kemenangan itu membuat tim dengan julukan Tangsel Warriors tersebut memuncaki klasemen sementara dengan 6 poin.
Hasil Grup B Kemarin (5/10)
Persekat Tegal vs RANS Cilegon FC 1-2
(Bhagascara 34’/Tarik El Janaby 37’-pen, Ragil Bima 52’)
Perserang Serang vs Martapura Dewa United 0-2
(Selamet Budiyono 23’, 56’)
Klasemen Sementara
1. Martapura Dewa 2 2 0 0 5-1 6
2. Persekat Tegal 2 1 0 1 4-3 3
3. PSKC Cimahi 2 1 0 1 2-2 3
4. RANS Cilegon FC 2 1 0 1 3-4 3
5. Perserang Serang 2 1 0 1 2-3 3
6. Badak Lampung FC2 0 0 2 1-4 0