31.7 C
Jakarta
Saturday, April 20, 2024

Razak Tak Ingin Tergesa-gesa Deklarasikan Dirinya sebagai Cagub Kalteng

PALANGKA RAYA,PROKALTENG.CO-Dukungan dan harapan terus mengalir kepada Wakil Ketua I dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) H Abdul Razak untuk maju pada pemilihan gubernur (Pilgub) Kalteng tahun 2024. Diantaranya suara dukungan dari Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Palangka Raya Koko Didianto. Hal itu disampaikan Koko dDalam sambutannya saat penutupan training nasional HMI Cabang Palangka Raya, beberapa waktu lalu.

“Semoga kanda kita Abdul Razak bisa mencalonkan diri pada pemilihan gubernur Kalimantan Tengah di 2024 nanti,” tegasnya.

Namun, menurut Abdul Razak, jangan terburu-buru untuk menyatakan atau mendeklarasikan hal tersebut. Mengingat waktu pemilihan tersebut masih lama, dan terlalu dini menyatakan sikap akan hal tersebut.

Baca Juga :  PAN Kongres V di Kendari: Berharap Tidak Tertular Tren Aklamasi

“Untuk tahun 2024, pemilihan kepala daerah itu masih panjang, mudah-mudahan aja,” ucap Abdul Razak di hadapan anggota Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam KAHMI) dan kader HMI Cabang Palangka Raya pada penu tupan training nasional di Rujab Wali Kota Palangka Raya, Sabtu (25/2) lalu.

Menurut Razak, tidak menuntut kemungkinan, dirinya bisa maju dalam pilkada Kalteng tahun depan. Mengingat dia juga berbicara bahwa sudah banyak posisi strategis yang telah didudukinya semasa berkarier, baik di eksekutif maupun legislatif. Namun ia mengatakan, hal ini tidak terlepas dari cita-cita yang ada di HMI.

“Sudah beberapa pengalaman saya di dunia ini, bupati pernah, wakil ketua DPRD sudah tiga kali. Kalau nanti saatnya diminta untuk maju gubernur, itu tidak terlepas dari cita-cira kita bersama di HMI,” tegasnya sembari disambut teriakan yakusa.

Baca Juga :  Koyem Tegaskan Maju di Pilgub Kalteng 2024, Siap Koalisi dengan Parpol Lain

Wakil rakyat yang juga merupakan kader Partai Goklkar itu sembari memberi semangat kader HMI untuk hisa berperan dalam membangun daerahnya masing-masing. Karena tidak heran, sampai saat ini alumni HMI sudah banyak ikut membangun dengan menduduk posisi-posisi yang strategis, baik di pusat maupun daerah.(irj/ens/hnd)

PALANGKA RAYA,PROKALTENG.CO-Dukungan dan harapan terus mengalir kepada Wakil Ketua I dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) H Abdul Razak untuk maju pada pemilihan gubernur (Pilgub) Kalteng tahun 2024. Diantaranya suara dukungan dari Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Palangka Raya Koko Didianto. Hal itu disampaikan Koko dDalam sambutannya saat penutupan training nasional HMI Cabang Palangka Raya, beberapa waktu lalu.

“Semoga kanda kita Abdul Razak bisa mencalonkan diri pada pemilihan gubernur Kalimantan Tengah di 2024 nanti,” tegasnya.

Namun, menurut Abdul Razak, jangan terburu-buru untuk menyatakan atau mendeklarasikan hal tersebut. Mengingat waktu pemilihan tersebut masih lama, dan terlalu dini menyatakan sikap akan hal tersebut.

Baca Juga :  PAN Kongres V di Kendari: Berharap Tidak Tertular Tren Aklamasi

“Untuk tahun 2024, pemilihan kepala daerah itu masih panjang, mudah-mudahan aja,” ucap Abdul Razak di hadapan anggota Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam KAHMI) dan kader HMI Cabang Palangka Raya pada penu tupan training nasional di Rujab Wali Kota Palangka Raya, Sabtu (25/2) lalu.

Menurut Razak, tidak menuntut kemungkinan, dirinya bisa maju dalam pilkada Kalteng tahun depan. Mengingat dia juga berbicara bahwa sudah banyak posisi strategis yang telah didudukinya semasa berkarier, baik di eksekutif maupun legislatif. Namun ia mengatakan, hal ini tidak terlepas dari cita-cita yang ada di HMI.

“Sudah beberapa pengalaman saya di dunia ini, bupati pernah, wakil ketua DPRD sudah tiga kali. Kalau nanti saatnya diminta untuk maju gubernur, itu tidak terlepas dari cita-cira kita bersama di HMI,” tegasnya sembari disambut teriakan yakusa.

Baca Juga :  Koyem Tegaskan Maju di Pilgub Kalteng 2024, Siap Koalisi dengan Parpol Lain

Wakil rakyat yang juga merupakan kader Partai Goklkar itu sembari memberi semangat kader HMI untuk hisa berperan dalam membangun daerahnya masing-masing. Karena tidak heran, sampai saat ini alumni HMI sudah banyak ikut membangun dengan menduduk posisi-posisi yang strategis, baik di pusat maupun daerah.(irj/ens/hnd)

Terpopuler

Artikel Terbaru