Site icon Prokalteng

Polda Kalteng Bagikan 2.500 Paket Bahan Pokok, Ini Sasarannya

polda-kalteng-bagikan-2500-paket-bahan-pokok-ini-sasarannya

PALANGKA
RAYA, KALTENGPOS.CO

– Sebanyak 2.500 paket bahan pokok dibagikan Polda Kalteng dalam rangka
memperingati HUT ke-65 Lalu Lintas, Kamis (17/9) pagi. 

Menggandeng komunitas motor dan mobil,
personel Direktorat Lalu Lintas bersama Satlantas polres jajaran membagikan
paket bahan pokok serentak di seluruh Kalimantan Tengah. 

Adapun sasaran pembagian paket bahan pokok
yakni ojek pangkalan, juru parkir, petugas kebersihan dan warga di pinggiran
sungai serta seluruh masyarakat yang membutuhkan. 

“Pada momen saat ini kita dihadapkan
dengan situasi yang berbeda. Situasi pandemi covid-19, Pilkada dan wilayah yang
terdampak banjir,” ucap Kapolda Irjen Pol Dedi Prasetyo. 

Pemberian bantuan bahan pokok dilakukan
karena sisi ekonomi masyarakat yang mengalami penurunan. Oleh karena itu Polda
Kalteng menyalurkan bantuan sosial ke masyarakat yang betul-betul membutuhkan
supaya bisa meringankan beban mereka. 

“Selain menyalurkan bantuan masyarakat.
Personel juga memberikan sosialisasi dan edukasi terkait protokol kesehatan
terutama penggunaan masker,” tegasnya.

Selain kepolisian
jajaran Polda Kalteng, pembagian bantuan sosial juga dilakukan bersama stake
holder terkait seperti Jasa Raharja, Dinas Perhubungan, BPJS Kesehatan setempat.

Exit mobile version