26 C
Jakarta
Thursday, November 20, 2025

Persami Bela Negara Jadi Agenda Tahunan Disdik Kalteng

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Muhammad Reza Prabowo, menegaskan bahwa kegiatan Perkemahan Sabtu–Minggu (Persami) Bela Negara  Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) akan menjadi agenda tahunan.

Program ini dinilai efektif dalam membentuk siswa yang berkarakter Pancasila, cinta tanah air, dan berdisiplin tinggi.

Menurut Reza, kegiatan Persami yang digelar tahun ini di kawasan GOR Serbaguna merupakan hasil kerja sama antara Disdik Kalteng, Kodam XII/Tanjungpura, dan Korem 102/Panju Panjung.

Ribuan peserta dari berbagai sekolah di Kalteng ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

“Kami ingin pembentukan karakter dan semangat kebangsaan menjadi bagian dari proses pendidikan di sekolah. Dari sisi akademik kita dorong digitalisasi, dari sisi karakter kita kuatkan melalui kegiatan seperti Persami,” ujar Reza, Sabtu (1/11).

Baca Juga :  Segera Daftarkan ke DPMPTSP!

Ia menyebutkan, kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan agar nilai-nilai bela negara dapat tertanam kuat di kalangan siswa Kalteng.(hfz)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Muhammad Reza Prabowo, menegaskan bahwa kegiatan Perkemahan Sabtu–Minggu (Persami) Bela Negara  Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) akan menjadi agenda tahunan.

Program ini dinilai efektif dalam membentuk siswa yang berkarakter Pancasila, cinta tanah air, dan berdisiplin tinggi.

Menurut Reza, kegiatan Persami yang digelar tahun ini di kawasan GOR Serbaguna merupakan hasil kerja sama antara Disdik Kalteng, Kodam XII/Tanjungpura, dan Korem 102/Panju Panjung.

Electronic money exchangers listing

Ribuan peserta dari berbagai sekolah di Kalteng ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut.

“Kami ingin pembentukan karakter dan semangat kebangsaan menjadi bagian dari proses pendidikan di sekolah. Dari sisi akademik kita dorong digitalisasi, dari sisi karakter kita kuatkan melalui kegiatan seperti Persami,” ujar Reza, Sabtu (1/11).

Baca Juga :  Segera Daftarkan ke DPMPTSP!

Ia menyebutkan, kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan secara berkelanjutan agar nilai-nilai bela negara dapat tertanam kuat di kalangan siswa Kalteng.(hfz)

Terpopuler

Artikel Terbaru