26.2 C
Jakarta
Monday, December 9, 2024

Stok Kebutuhan Pokok di Palangkaraya Aman

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM, dan Perindustrian (DPKUKMP) Kota Palangkaraya, Samsul Rizal, memastikan stok kebutuhan pokok di kota tersebut dalam kondisi aman menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Pernyataan ini disampaikan setelah pihaknya melakukan peninjauan ke sejumlah pasar di Palangka Raya beberapa waktu lalu.

“Stok kebutuhan pokok, seperti beras dan bahan pokok lainnya cukup dan dipastikan aman hingga menjelang natal dan tahun baru mendatang. Kami juga memantau harga daging yang memang sedikit mengalami kenaikan. Namun hal ini dianggap wajar dan masih dalam batas normal,” ucapnya saat diwawancarai awak media, Sabtu (30/11/2024).

Samsul menjelaskan, pihaknya secara rutin memantau harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar untuk memastikan tidak ada lonjakan harga yang signifikan.

Baca Juga :  Perkuat Kesatuan ASN di Perayaan Natal, Pj Wali Kota: Sama-sama Kita Jaga Kerukunan

“Langkah ini diambil untuk menjaga kestabilan ekonomi dan memastikan masyarakat tetap bisa memenuhi kebutuhan mereka tanpa kesulitan,” tambahnya.

Selain pemantauan, Samsul juga mengimbau para pedagang untuk menjaga kestabilan harga dan tidak melakukan spekulasi yang dapat merugikan konsumen. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan pelaku usaha dalam menjaga kondisi pasar yang kondusif.

“Kami berharap kondisi ini dapat terus terjaga sehingga masyarakat tidak khawatir. Pemantauan akan terus kami lakukan hingga natal dan tahun baru selesai, agar tidak ada kelangkaan yang mengganggu kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Dengan upaya ini, diharapkan masyarakat Kota Palangkaraya dapat merayakan natal dan tahun baru tanpa gangguan dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka. Pemerintah kota optimistis bahwa stok yang tersedia saat ini cukup untuk memenuhi permintaan selama musim liburan. (ndo/hnd)

Baca Juga :  Jelang Nataru, Dewan Minta Ketersediaan Bahan Pokok Diawasi

PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM, dan Perindustrian (DPKUKMP) Kota Palangkaraya, Samsul Rizal, memastikan stok kebutuhan pokok di kota tersebut dalam kondisi aman menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Pernyataan ini disampaikan setelah pihaknya melakukan peninjauan ke sejumlah pasar di Palangka Raya beberapa waktu lalu.

“Stok kebutuhan pokok, seperti beras dan bahan pokok lainnya cukup dan dipastikan aman hingga menjelang natal dan tahun baru mendatang. Kami juga memantau harga daging yang memang sedikit mengalami kenaikan. Namun hal ini dianggap wajar dan masih dalam batas normal,” ucapnya saat diwawancarai awak media, Sabtu (30/11/2024).

Samsul menjelaskan, pihaknya secara rutin memantau harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar untuk memastikan tidak ada lonjakan harga yang signifikan.

Baca Juga :  Perkuat Kesatuan ASN di Perayaan Natal, Pj Wali Kota: Sama-sama Kita Jaga Kerukunan

“Langkah ini diambil untuk menjaga kestabilan ekonomi dan memastikan masyarakat tetap bisa memenuhi kebutuhan mereka tanpa kesulitan,” tambahnya.

Selain pemantauan, Samsul juga mengimbau para pedagang untuk menjaga kestabilan harga dan tidak melakukan spekulasi yang dapat merugikan konsumen. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan pelaku usaha dalam menjaga kondisi pasar yang kondusif.

“Kami berharap kondisi ini dapat terus terjaga sehingga masyarakat tidak khawatir. Pemantauan akan terus kami lakukan hingga natal dan tahun baru selesai, agar tidak ada kelangkaan yang mengganggu kebutuhan masyarakat,” ujarnya.

Dengan upaya ini, diharapkan masyarakat Kota Palangkaraya dapat merayakan natal dan tahun baru tanpa gangguan dalam memenuhi kebutuhan pokok mereka. Pemerintah kota optimistis bahwa stok yang tersedia saat ini cukup untuk memenuhi permintaan selama musim liburan. (ndo/hnd)

Baca Juga :  Jelang Nataru, Dewan Minta Ketersediaan Bahan Pokok Diawasi

Terpopuler

Artikel Terbaru