PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Kota Palangka Raya, Fifi Arfina, melaksanakan kunjungan ke balita berisiko stunting di Jalan Mendawai pada Jumat (9/8/2024).
Kunjungan ini merupakan bagian dari program Gerakan Bersama Aksi Nyata Silaturahmi Bapak/Bunda Asuh ke Keluarga Risiko Stunting (Gema Senyum Balita Hebat) yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota Palangka Raya untuk mengurangi angka stunting di kota tersebut.
Dalam kunjungan ini, TP PKK Kota Palangka Raya memberikan bantuan berupa beras, telur, dan tepung ikan haruan sebagai upaya mendukung pemenuhan gizi bagi balita yang membutuhkan.
Fifi Arfina menyatakan pentingnya kolaborasi antara Kader TP PKK Kelurahan dan tim Dapur Sehat Atasi Stunting (Dashat) untuk meningkatkan asupan gizi balita dengan makanan yang bernutrisi tinggi.
“Kami optimis bahwa dengan kerja sama dalam program Dashat, kita dapat mengurangi angka stunting di Kota Palangka Raya melalui penyediaan makanan yang bergizi untuk balita,” jelas Fifi.
Selain itu, dalam rangkaian kegiatan ini, keluarga balita juga mendapatkan dukungan secara daring dari Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, yang turut berperan dalam mendukung upaya penanganan stunting di wilayah tersebut. (mcpalangkaraya)