KUALA PEMBUANG – Bupati Seruyan Yulhaidir menyatakan, pemerintah
daerah (Pemda) akan berupaya membantu para petani mulai dari sarana prasarana
hingga pascapanen, guna meningkatkan kualitas sektor pertanian.
Dijelaskannya, sektor pertanian
dalam arti luas akan terus dikembangkan itu seiring dengan upaya untuk terus
menyejahterakan masyarakat petani. “Pemda akan terus melakukan berbagai program
pada sektor pertanian. Khususnya tanaman padi, yang akan digencarkan untuk
menuju terwujudnya swasembada pangan,†ujar Yulhaidiri di Kuala Pembuang, belum
lama ini.
Bupati menambahkan, pengembangan sektor
pertanian ini juga dalam raknga menuju terwujudnya swasembada pangan.
Terkait program pengembangan yang
dilakukan di antaranya pemberian bantuan bibit dan alat pertanian seperti
traktor ataupun handtracktor yang sudah dibagikan kepada kelompok tani.
“Sektor pertanian ini akan terus
kita genjot supaya bisa lebih memberikan hasil maksimal. Upaya-upaya agar hasil
pertanian sesuai yang diharapkan pun terus kita lakukan, sehingga harapannya
Kabupaten Seruyan bisa menuju swasembada pangan,†kata Yulhaidir.
Selain program-program berupa
bantuan kepada masyarakat petani, lanjut Yulhaidir, dirinya juga meminta kepada
semua petugas penyuluh lapangan pertanian dan seluruh mantri tani, yang ada di
Kabupaten Seruyan untuk melaksanakan tugas dengan baik. Dengan turun langsung
ke lapangan untuk mengawal petani dengan memberikan penyuluhan.
“Peran penyuluh dan mantri tani,
sangat strategis dalam kemajuan dunia pertanian di Kabupaten Seruyan, karena
keberadaan para penyuluh, menjadi dokter untuk para petani jika mengalami
kesulitan dalam bertani,â€ujar dia.
Penyuluh itu, tegas dia, seperti
dokter bagi para petani. Jadi wajib aktif dan bekerja dengan baik. Maka dari
itu, lanjutnya, para mantri tani dan petugas penyuluh pertanian agar terus
aktif turun ke lapangan dan mendampingi para petani. “Karena para petani
memerlukan penyuluhan dari tenaga penyuluh dan mantri tani, sehingga petani
dapat berhasil dalam pertanian dan menghasilkan produksi padi yang lebih banyak,â€
pungkasnya. (ais/nto)