27.8 C
Jakarta
Friday, November 22, 2024

Cuaca Panas di Lamandau, Warga Justru Membakar Lahan

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Cuaca panas beberapa hari terakhir justru dimanfaatkan oleh oknum masyarakat membakar lahan. Setelah dipicu dengan angin kencang dan cuaca panas, api semakin sulit dikendalikan, sehingga kebakaran terus melebar.

Kepala BPBD Kabupaten Lamandau, Hendikel membeberkan bahwa Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) BPBD Kabupaten Lamandau  langsung turun tangan setelah mendapatkan laporan adanya kebakaran lahan.

Ia membeberkan bahwa lokasi kebakaran berada di Jalan Bukit Hibul Barat. Persisnya di belakang kantor KPH. Kondisi lahan merupakan gambut, sehingga meski sudah disiram air, api belum padam sepenuhnya dan masih trus mengeluarkan asap.

“Lokasi karhutla merupakan lahan bukaan masyarakat. Pembakaran yang dilakukan oleh oknum masyarakat ini, dalam rangka pembersihan lahan,” tuturnya, Senin (25/3/2024).

Baca Juga :  114 Pendaftar Lulus Tahapan Administrasi Calon Anggota KPU

Terkait kisaran luasan lahan yang terbakar, dia menyebut mencapai kurang lebih 2 hektar. Menurutnya pelaku saat ini sudah ditangani oleh pihak kepolisian.

“Kendala pemadaman tidak ada. Hanya saja karena saat ini kebetulan bulan puasa, kasihan tim kita yang harus berjibaku dengan panasnya cuaca dan api, sementara mereka berpuasa,” ucapnya. (bib/hnd)

NANGA BULIK, PROKALTENG.CO – Cuaca panas beberapa hari terakhir justru dimanfaatkan oleh oknum masyarakat membakar lahan. Setelah dipicu dengan angin kencang dan cuaca panas, api semakin sulit dikendalikan, sehingga kebakaran terus melebar.

Kepala BPBD Kabupaten Lamandau, Hendikel membeberkan bahwa Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC-PB) BPBD Kabupaten Lamandau  langsung turun tangan setelah mendapatkan laporan adanya kebakaran lahan.

Ia membeberkan bahwa lokasi kebakaran berada di Jalan Bukit Hibul Barat. Persisnya di belakang kantor KPH. Kondisi lahan merupakan gambut, sehingga meski sudah disiram air, api belum padam sepenuhnya dan masih trus mengeluarkan asap.

“Lokasi karhutla merupakan lahan bukaan masyarakat. Pembakaran yang dilakukan oleh oknum masyarakat ini, dalam rangka pembersihan lahan,” tuturnya, Senin (25/3/2024).

Baca Juga :  114 Pendaftar Lulus Tahapan Administrasi Calon Anggota KPU

Terkait kisaran luasan lahan yang terbakar, dia menyebut mencapai kurang lebih 2 hektar. Menurutnya pelaku saat ini sudah ditangani oleh pihak kepolisian.

“Kendala pemadaman tidak ada. Hanya saja karena saat ini kebetulan bulan puasa, kasihan tim kita yang harus berjibaku dengan panasnya cuaca dan api, sementara mereka berpuasa,” ucapnya. (bib/hnd)

Terpopuler

Artikel Terbaru