PROKALTENG.CO – Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar H. Mukhtarudin terus memaksimalkan vaksinasi dalam upaya percepatan penanganan Covid-19 di Kalimantan Tengah. Hari ini, vaksinasi massal oleh Mukhtarudin dilaksankan di Kabupaten Kotawaringin, sebanyak 1.150 dosis.
Anggota DPR RI H Mukhtarudin mengatakan, hari pertama dilaksanan pada, Senin (4/10), sebanyak 400 dosis. Sementara vaksinasi hari kedua dan ketiga akan dilaksnakan pada tanggal 5 dan 6 oktober 2021 sebanyak 400 dosis dan 350 dosis.
Suksesnya penyaluran vaksin Covid-19 ini merupakan Aspirasi dari Mukhtarudin, Total keseluruhan vaksin yang telah disalurkan ke Kalimantan Tengah, tahap pertama sebanyak 7.100, dan tahap 2 sebanyak 33.043 dosis untuk mendukung vaksinasi di Kalimantan Tengah.
Mukhtarudin berharap, dengan percepatan vaksinasi ini mampu mencapai target capaian vaksinasi di masing-masing daerah dan juga sebagai upaya membentuk kekebalan kelompok (herd imunity). "Oleh karena itu saya terus mendorong dan berupaya melalui aspirasi agar vaksin dapat terus disalurkan ke Kalteng," ucapnya.
Menurutnya, sinergitas dan kolaborasi semua pihak sangat dituntut untuk menyukseskan vaksinasi. Karena dengan ini, percepatan penanganan Covid-19 dapat terlaksana dengan baik, sehingga aktivitas sosial dan ekonomi dapat kembali normal.
"Selaku wakil rakyat Kalimantan Tengah, saya akan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat dan mendukung pembangunan di Kalimantan Tengah dalam rangka proses mensejahterakan rakyat. Salah satunya memperjuangkan suksesnya vaksinasi melalui aspirasi," ujarnya.
Pelaksanaan vaksinasi Anggota DPR RI Mukhtarudin ini bekerjasama dengan DPD Partai Golkar Kabupate Kotawaringin Timur, Dinas Kesehatan Kotawaringin Timur dan Yellow clinic Partai Golkar Kalimantan Tengah, dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.