PALANGKA RAYA, KALTENGPOS.CO – Sinergitas
dan aksi tolong menolong terbukti digambarkan Anggota TNI dan Polri di Kota
Palangka Raya.
Ya, ketika salah satu Anggota TNI Korem
102/Pjg, Lettu Inf Juni Wijaya mengalami putus rantai kendaraannya saat
melintas di Bundaran Besar Palangka Raya.
Tanpa pandang pamrih, dengan sigap
tiga orang anggota polisi lalu-lintas (Polantas) menolong Lettu Inf Juni Wijaya,
Jumat (28/8).
Lettu Inf Juni Wijaya
mengungkapkan rasa salutnya kepada jajaran anggota kepolisian yang menyempatkan
diri untuk menolongnya.
“Saya salut dan bangga atas
kesigapan anggota Lantas Polda Kalteng dengan cepat bertindak menghampiri dan
menolong memperbaiki motor saya. Saya menyampaikan hormat dan terimakasih yang
sebesar – besarnya kepada bapak polisi tersebut,” katanya.
Dari kejadian ini, dibuktikan
bahwa TNI Polri itu memang bersahabat dan selalu bersinergi di kondisi apapun.
Seperti halnya momentum yang dialami oleh Anggota TNI dan Polri tersebut.