KUALA KAPUAS – Bupati Kapuas Ir Ben Brahim S
Bahat MM MT meminta untuk tiap desa dapat mengaktifkan posko desa siaga
covid-19 selama 24 jam penuh. Di mana salah satu tugasnya adalah mengawasi dan
mendata warga yang datang.
“Fungsi posko desa ini, agar menjaga warga
masyarakat untuk tidak bepergian keluar daerah.
Terutama ke daerah yang berzona merah. Selaim itu juga untuk melakukan
pengecekan terhadap warganya bersama petugas kesehatan secara door to
door,” ungkap Ben saat memimpin rapat koordinasi (rakor) bersama camat dan
kepala desa melalui video conference (vicon) di Kantor Dinas PMD, Selasa (14/4)
lalu.
Bupati memimpin rapat koordinasi dengan 17
camat dan seluruh kepala desa se-Kabupaten
Kapuas melalui video conference di
Kantor Dinas PMD, dalam rangka kesiapsiagaan menghadapi pandemik covid-19.
Dalam kesempatan itu, bupati menyampaikan
situasi terkini perkembangan penanganan covid-19 di daerah Kapuas. Secara khusus pada kesempatan itu, juga
membahas beberapa hal penting.
Diantaranya percepatan penyaluran DD/ADD Tahun Anggaran 2020,
penyesuaian kebijakan pemerintah pusat terkait penggunaan DD/ADD Tahun Anggaran
2020 dan membuka akses komunikasi dan koordinasi dalam rangka pengendalian
manajemen penyelenggaraan pemerintahan di tingkat desa.
Lebih lanjut, para camat dan kepala daerah diminta untuk melakukan pengawasan terhadap
warganya di daerah. Selain itu, menyosialisasikan imbauan pemerintah tentang
pencegahan covid-19 agar dipatuhi dan disosialisasikan.
Ben juga meminta untuk menyiapkan tempat cuci
tangan dengan menggunakan tandon air bersih. Sedangkan untuk petugas yang
berjaga, Ben meminta agar dapat diberikan insentif oleh desa dengan menggunakan
DD/ADD. Kepada camat diminta untuk berkeliling dari desa ke desa guna melakukan
pemantauan setiap hari.
“Terakhir saya berpesan kepada para camat
dan kepala desa untuk selalu menjaga kesehatan. Agar bisa terus bersemangat dan
maksimal dalam melayani masyarakatnya dan mencegah pandemik covid-19 ini
meluas. Khususnya di wilayah Kabupaten Kapuas,” pinta Ben.
Sementara di tempat yang
sama, Kepala Dinas PMD, Yanmarto, SH, M.Hum menyampaikan rasa bangga dan ucapan
terima kasihnya terhadap kehadiran Bupati Kapuas, Ir. Ben Brahim S. Bahat, MM,
MT yang secara khusus hadir dalam kegiatan rakor melalui vicon tersebut.