PURUK
CAHU,KALTENGPOS.CO-Ketua Dewan
Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Murung Raya (Mura) Doni bersama Wakil Ketua I
Likon dan sejumlah anggota DPRD menerima kunjungan kerja Dandim 1013/Mtw Letkol
Kav, Rinaldi Irawan, M.Han, di ruang kerja Ketua DPRD Mura, Selasa (18/8).
Kunjungan kerja perdana Dandim 1013/Mtw
setelah baru menjabat melaksanakan koordinasi dan komunikasi berkenaan dengan
tugas komandan distrik membawahi dua wilayah, yakni Barito Utara (Batara) dan
Murung Raya (Mura).
Dalam kunjungan tersebut, Dandim
menyampaikan apresiasi atas sambutan luar biasa dari unsur pimpinan dan Anggota
DPRD Mura, bahwa tugasnya didukung dan disupport para wakil rakyat.
“Ini kunjungan kami perdana di Gedung
DPRD Mura setelah menjabat sebagai Dandim 1013/Mtw,” kata Dandim Letkol
Kav. Rinaldi Irawan.
Disampaikan Dandim, bahwa perlu ada
sebuah sinergitas dan kerjasama yang baik antar intansi vertikal dan horizontal
di daerah.
Sementara itu, Ketua DPRD Mura Doni,
menyambut baik kedatangan Dandim 1013/Mtw dan memang telah ditunggung-tunggu di
Kabupaten Mura setelah menjabat.
“Perlu ada sinergitas antar forum
koordinasi pimpinan daerah dalam hal ini DPRD dan Dandim 1013 Muara Teweh dalam
rangka membangun daerah,” tutur
Doni.