KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Menjelang bulan suci Ramadan, Bupati Seruyan Ahmad Selanorwanda menegaskan pentingnya menjaga stabilitas harga bahan pokok (bapok). Ia meminta dinas terkait untuk terus memantau pergerakan harga dan ketersediaan pangan di pasar agar tidak memberatkan masyarakat.
“Jika harga kebutuhan pokok mulai naik dan berpotensi menyulitkan warga, saya perintahkan instansi terkait segera mengambil langkah konkret untuk mengatasinya,” ujar Ahmad Selanorwanda baru-baru ini.
Sebagai bentuk intervensi, Pemkab Seruyan melalui dinas teknis akan menggelar operasi pasar murah dan program subsidi bahan pokok. Langkah ini diharapkan mampu menekan lonjakan harga, terutama di wilayah yang rawan mengalami kenaikan signifikan.
Selain itu, Bupati Seruyan juga mengajak perusahaan besar swasta (PBS) di daerah tersebut ikut berkontribusi melalui program kepedulian sosial terhadap masyarakat sekitar.
“Saya harap pihak swasta dapat berperan aktif, misalnya dengan mengadakan pasar murah atau program bantuan lainnya demi menjaga daya beli masyarakat,” pungkasnya. (ais)