27.9 C
Jakarta
Sunday, March 16, 2025

Belasan Motor Diamankan, Polisi Tegaskan Akan Terus Melakukan Penindakan Aksi Balapan Liar

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Satlantas Polresta Palangka Raya menindak aksi balapan liar di kawasan Jalan Diponegoro, Kota Palangka Raya pada Minggu, (2/3/2025) dini hari. Operasi penindakan ini dilakukan untuk mengatasi aksi balapan liar yang sering terjadi di kawasan tersebut.

Menurut Kasatlantas Polresta Palangka Raya, AKP Egidio Sumilat melalui Kanit Turjawali Satlantas Polresta Palangka Raya, Ipda Dedi Hendra Kurniawan, pihaknya mengamankan belasan kendaraan yang tidak sesuai spesifikasi.

“Kami mengamankan belasan kendaraan yang tidak memenuhi standar keselamatan, termasuk modifikasi yang tidak sesuai,” ujarnya.

Pihaknya juga melakukan penilangan terhadap pelaku aksi balapan liar. Menurut Ipda Dedi, pelaku rata-rata masih pelajar dan di bawah umur.

Baca Juga :  Hujan Lebat, Ular Piton Masuk ke Rumah Warga di Jalan Lawu

“Mereka masih sangat muda dan tidak memiliki kesadaran akan bahaya yang dapat ditimbulkan oleh aksi balapan liar,” tuturnya.

Dedi mengatakan. Bahwa aksi balapan liar sangat membahayakan masyarakat, terutama bagi mereka yang melintas di kawasan tersebut. “Kami akan terus melakukan operasi penindakan untuk mengatasi aksi balapan liar dan menjaga keselamatan masyarakat,” ujarnya.

Operasi penindakan aksi balapan liar ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, akan bahaya yang dapat ditimbulkan oleh aksi tersebut.  Pihak kepolisian juga berharap masyarakat dapat membantu, dalam mengatasi aksi balapan liar dengan melaporkan kejadian-kejadian yang mencurigakan. (jef)

 

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Satlantas Polresta Palangka Raya menindak aksi balapan liar di kawasan Jalan Diponegoro, Kota Palangka Raya pada Minggu, (2/3/2025) dini hari. Operasi penindakan ini dilakukan untuk mengatasi aksi balapan liar yang sering terjadi di kawasan tersebut.

Menurut Kasatlantas Polresta Palangka Raya, AKP Egidio Sumilat melalui Kanit Turjawali Satlantas Polresta Palangka Raya, Ipda Dedi Hendra Kurniawan, pihaknya mengamankan belasan kendaraan yang tidak sesuai spesifikasi.

“Kami mengamankan belasan kendaraan yang tidak memenuhi standar keselamatan, termasuk modifikasi yang tidak sesuai,” ujarnya.

Pihaknya juga melakukan penilangan terhadap pelaku aksi balapan liar. Menurut Ipda Dedi, pelaku rata-rata masih pelajar dan di bawah umur.

Baca Juga :  Hujan Lebat, Ular Piton Masuk ke Rumah Warga di Jalan Lawu

“Mereka masih sangat muda dan tidak memiliki kesadaran akan bahaya yang dapat ditimbulkan oleh aksi balapan liar,” tuturnya.

Dedi mengatakan. Bahwa aksi balapan liar sangat membahayakan masyarakat, terutama bagi mereka yang melintas di kawasan tersebut. “Kami akan terus melakukan operasi penindakan untuk mengatasi aksi balapan liar dan menjaga keselamatan masyarakat,” ujarnya.

Operasi penindakan aksi balapan liar ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat, akan bahaya yang dapat ditimbulkan oleh aksi tersebut.  Pihak kepolisian juga berharap masyarakat dapat membantu, dalam mengatasi aksi balapan liar dengan melaporkan kejadian-kejadian yang mencurigakan. (jef)

 

Terpopuler

Artikel Terbaru