PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – DPRD Kota Palangka Raya menegaskan dukungannya terhadap program prioritas Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih, Fairid Naparin dan Achmad Zaini, untuk periode 2025-2030.
Komitmen ini diwujudkan dengan memastikan tiga fungsi utama legislatif yakni legislasi, anggaran, dan pengawasan agar berjalan optimal demi kemajuan daerah.
Ketua DPRD Palangka Raya, Subandi, menekankan pentingnya sinergi antara eksekutif dan legislatif agar kebijakan yang dihasilkan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat.
Menurutnya, DPRD siap mengawal pembangunan, terutama di sektor infrastruktur, yang menjadi fokus utama pemerintahan mendatang.
“Kolaborasi antara DPRD dan Pemko sangat menentukan keberhasilan program yang telah dirancang. Kami akan terus mengawasi dan mendukung implementasi kebijakan agar selaras dengan kebutuhan warga,” kata Subandi dilansir Kalteng Pos, Selasa (18/2).
Ia menambahkan, DPRD memiliki mekanisme kerja yang terstruktur melalui Badan Musyawarah (Banmus) dan alat kelengkapan dewan (AKD).
Setiap agenda, seperti kunjungan kerja dan rapat koordinasi, disusun berdasarkan skala prioritas untuk memastikan efektivitas pengambilan keputusan.
Dalam beberapa hari terakhir, DPRD telah menggelar rapat untuk membahas aspirasi masyarakat yang masuk. Usulan tersebut dikaji dan disesuaikan dengan bidang tugas masing-masing komisi untuk ditindaklanjuti.
Selain membangun sinergi dengan pemerintah, DPRD juga menjaga hubungan baik dengan media sebagai mitra strategis dalam menyampaikan informasi kepada publik. (ham/ce/ala/kpg)