PROKALTENG.CO-Pada umumnya, buah nanas madu sering dihindari banyak orang lantaran mitos yang beredar seperti menyebabkan keguguran dan membuat loyo. Namun, faktanya buah nanas madu menyimpan khasiat yang luar biasa bagi kesehatan tubuh.
Kandungan zat yang terkandung dalam buah nanas bisa menjadi antioksidan dan mampu mengatasi infeksi virus dan bakteri.
Nah, berikut ini adalah beberapa khasiat lain dari nanas madu bagi kesehatan tubuh. Simak ulasannya.
1. Meningkatkan sistem imun tubuh
Kandungan vitamin, mineral, dan enzim seperti bromelain di dalam buah nanas madu ternyata dapat memberikan manfaat untuk meningkatkan sistem imun tubuh.
Sebuah penelitian yang dimuat pada Journal of Nutrition and Metabolism pada tahun 2014 menunjukkan, konsumsi buah nanas madu dapat mengurangi risiko mengalami infeksi virus dan bakteri, termasuk pada anak-anak.
Bahkan, penelitian lain membuktikan bahwa anak yang mengalami infeksi sinus bisa lebih cepat sembuh setelah mengonsumsi suplemen bromelain, jika dibandingkan dengan mengonsumsi obat-obatan lain.
2. Mencegah Kanker
Sebuah penelitian yang dimuat pada Journal of Clinical Oncology pada tahun 2014 menyatakan,kandungan beta karoten yang juga ditemukan dalam nanas madu dapat menghambat perkembangan kanker usus.
3. Atasi gangguan pencernaan
Nanas madu mengandung Bromelain merupakan enzim pencernaan yang dapat memecah molekul protein.
Saat molekul tersebut berhasil dipecah ke dalam asam amino dan peptida, mereka akan lebih mudah dicerna ke dalam usus halus, sehingga dapat melancarkan proses pencernaan.
4. Meningkatkan kesuburan
Kandungan antioksidan pada buah nanas madu memiliki manfaat dalam meningkatkan kesuburan.
Antioksidan yang terdapat pada buah ini, seperti vitamin C dan beta karoten, dapat membantu memerangi radikal bebas di dalam tubuh.