Paling
enak minum secangkir teh saat akan memulai hari atau sore hari. Teh hitam atau
teh hijau mengandung flavonoid yang mendetoksifikasi tubuh dengan menetralkan
radikal bebas yang bertanggung jawab atas kerusakan sel. Asupan teh juga
meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jumlah kafein dalam teh merangsang sistem
saraf dan meningkatkan sirkulasi darah.
Tak hanya
sekadar minum teh, cobalah menambahkan bahan herbal lainnya. Misalnya dengan
menambahkan jahe, kayu manis, dan kembang lawang atau adas manis. Aroma teh
yang menyenangkan, rasa pedas, dan manfaat kesehatan dari jahe, kayu manis, dan
adas manis mengubah teh menjadi minuman sehat.
Rempah-rempah
tersebut memiliki unsur anti-mikroba, anti-bakteri dan anti-jamur yang
berfungsi untuk melindungi tubuh dari penyakit dan meningkatkan kesehatan.
Menurut beberapa budaya, seperti Tionghoa, aroma rempah-rempah membantu
menenangkan saraf dan meningkatkan kesehatan mental. Dilansir dari Live Strong,
Jumat (8/11), teh herbal ini bisa memberikan khasiat bagi kesehatan.
Masalah
Pencernaan
Jahe meningkatkan eliminasi gas dalam sistem pencernaan serta membantu
mengurangi muntah dan mual. Adas manis juga meningkatkan kesehatan pencernaan
dan merupakan obat untuk berbagai gangguan pencernaan, seperti mual, muntah,
diare, perut kembung dan gastritis.
Anti-Inflamasi
Sifat anti-inflamasi jahe membantu mengurangi pembengkakan dan rasa sakit pada
orang yang menderita artritis. Adas manis mengandung sifat anti-mikroba dan
anti-bakteri yang melawan bau mulut dan peradangan.
Anti-Virus
Jahe memiliki sifat anti-virus yang meredakan flu dan meningkatkan sistem
kekebalan tubuh untuk mencegah kambuhnya pilek. Kayu manis memiliki sifat
anti-jamur yang melawan berbagai infeksi jamur. Adas manis melonggarkan lendir
di hidung dan paru-paru untuk meringankan hidung tersumbat akibat bronkitis,
asma, radang paru-paru dan influenza.
Kendalikan
Gula Darah dan Kolesterol
Kayu manis membantu orang yang menderita diabetes tipe 2 dengan menstimulasi
reseptor insulin dalam tubuh dan menonaktifkan enzim yang menonaktifkan
reseptor ini. Sehingga membantu pasien menjadi lebih reseptif terhadap insulin
dan mengatur kadar gula darah. Jahe juga mengurangi kadar kolesterol dalam
tubuh.
Peredaran
Darah Lebih Lancar
Kayu manis mengurangi pembekuan darah internal dan peradangan dengan menghambat
pelepasan asam arakidonat, asam yang bertanggung jawab untuk pembekuan darah
dan peradangan.(jpc)