PROKALTENG.CO – Hari Ibu dirayakan oleh banyak negara di dunia untuk memberikan penghargaan pentingnya peran ibu dalam keluarga. Baik terhadap suami, anak-anak, ataupun dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.
Ada banyak negara turut merayakan Hari Ibu dengan tanggal berbeda-beda sesuai dengan sejarah negaranya masing-masing. Amerika, Australia, Jerman, Italia, Jepang, Kanada, Belanda, Rusia, Israel, Malaysia, Singapura, Taiwan, Hong Kong, India, Thailand, dan Indonesia, termasuk yang merayakannya.
Di Indonesia, Hari Ibu dirayakan setiap tanggal 22 Desember. Tanggal tersebut diresmikan oleh Presiden Soekarno melalui Keputusan Presiden RI No. 316 Tahun 1959 pada tanggal 16 Desember 1959 didasarkan pada momen ulang tahun ke-25 Kongres Perempuan Indonesia 1928.
Tanggal tersebut dipilih oleh Presiden Soekarno untuk merayakan semangat perempuan Indonesia dalam meningkatkan kesadaran berbangsa dan bernegara. Namun kini, Hari Ibu juga diperingati untuk mengekspresikan perasaan cinta kita kepada ibu.
Di dalam Islam, posisi ibu sangat penting. Dalam sebuah hadist, Rasulullah sampai 3 kali menyebutkan seorang anak harus hormat dan berbakti kepada ibu. Setelah itu, baru pada keempat kalinya, Rasulullah menyebutkan nama ayah atau bapak.
Di momen perayaan Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember 2023, momen ini sebaiknya menjadi momen yang baik untuk mendoakan orang tua terutama ibu. Mendoakan orang tua sebagai wujud bakti kita sebagai anak atas cinta mereka yang sangat tulus tanpa batas.
Berikut doa yang dapat dibaca di momen perayaan Hari Ibu lengkap dengan bahasa Arab, latin, dan artinya.
رَبِّ اغْفِرْ لِي وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيْرًا وَاغْفِرْ لِلْمُؤْمِنِيْنَ وَالمُؤْمِنَاتِ وَالمُسْلِمِيْنَ وَالمُسْلِمَاتِ الأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَالأَمْوَاتِ
Rabbighfir lī waliwālidayya warhamhumā kamā rabbayānī shaghīran, waghfir lil mu’minīna wal mu’mināti, wal muslimīna wal muslimāt al-ahyā’I minhum wal amwāti.
Artinya
“Tuhanku, ampunilah dan kedua orang tuaku sebagaimana keduanya mengasuhku ketika kecil. Ampunilah orang beriman dan orang Islam baik laki-laki maupun perempuan, yang masih hidup ataupun yang sudah wafat.”
Doa di atas sebaiknya dibaca setiap hari setelah selesai melaksanakan ibadah salat 5 waktu. Karena selain berbuat baik kepada orang tua, kita juga perlu mendoakan supaya ada ikatan batin dengan mereka. (pri/jawapos.com)