Buat ibu rumah tangga, pekerja kantoran, atau siapa pun yang ingin makan enak tanpa lama di dapur, metode food prep memang penyelamat.
Salah satu menu yang cocok banget dibuat stok adalah Ayam Woku, masakan khas Manado dengan aroma wangi rempah, kemangi, dan cita rasa pedas segar. Yang menarik, menu ini makin gampang disiapkan jika dibuat dengan konsep prep now, cook later seperti yang dibagikan oleh akun Instagram @gohana_navra.
Dalam unggahannya, ia menulis, “Sepraktis itu kalau udah food prep… tinggal sat set, beres lauk pauk di rumah.” Ia memperlihatkan Ayam Woku yang sudah dibumbui dan disimpan di freezer.
Ketika hendak dimasak, cukup dikeluarkan, dipanaskan, dan lauk pun siap. Cara ini bukan hanya efisien, tetapi juga menjaga rasa woku tetap kuat dan meresap ke dalam daging ayam. Berikut resep lengkap yang bisa kamu coba di rumah.
Bahan-Bahan Ayam Woku Food Prep
1 kg ayam
1 ikat kemangi
2 buah tomat
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
1 batang serai, digeprek
5 cm lengkuas, digeprek
Garam secukupnya
Bumbu Halus
12 cabai merah keriting
1 ruas kunyit
5 cm jahe
10 bawang merah
5 bawang putih
4 butir kemiri
Cara Membuat Ayam Woku Food Prep
- Siapkan bumbu halus.
Haluskan cabai keriting, kunyit, jahe, bawang merah, bawang putih, dan kemiri hingga lembut.
- Tumis bumbu.
Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus bersama daun salam, daun jeruk, serai, dan lengkuas. Masak hingga harum dan matang.
- Baluri ayam.
Masukkan ayam ke dalam wadah besar, lalu aduk hingga seluruh permukaan ayam terlapisi bumbu woku yang sudah ditumis.
- Food prep.
Setelah ayam dibaluri bumbu, diamkan hingga uap panas hilang. Pindahkan ke wadah kedap udara atau zip bag, lalu simpan di freezer.
- Cara memasak saat akan disajikan:
– Keluarkan ayam dari freezer.
– Masak ayam bersama bumbunya hingga matang dan empuk.
– Tambahkan irisan tomat dan kemangi terakhir agar aroma tetap segar.
Food prep seperti Ayam Woku ini bisa menghemat banyak waktu tanpa mengurangi rasa autentik masakan rumahan. Dengan bumbu yang kaya, rempah yang melimpah, dan aroma kemangi yang khas, menu ini tetap terasa segar meski disimpan beberapa hari.
Kreasi ini diadaptasi dari unggahan Instagram @gohana_navra, yang menunjukkan bahwa lauk harian bisa tetap lezat tanpa harus berjam-jam di dapur.(jpc)
