Target tinggi diusung oleh Federasi Futsal Indonesia (FFI) untuk Timnas Futsal Putri Indonesia di Piala Asia Futsal Wanita 2025. Pasukan Luis Estrella bukan hanya ditarget menyabet tiket Piala Dunia Futsal Wanita 2025, tapi juga menjadi juara di Asia.
Timnas Futsal Indonesia akan berlaga di Piala Asia Futsal Wanita 2025 pada 6-17 Mei mendatang di Hohhot, Tiongkok. Skuad Garuda Pertiwi tergabung di grup C bersama tim-tim berat seperti Jepang, Thailand, dan Bahrain.
Banyak yang menganggap grup yang dihuni oleh Timnas Futsal Putri Indonesia sebagai grup neraka. Sebab ketiga lawan termasuk tim hebat di Asia.
Pun begitu, Timnas Futsal Putri Indonesia tetap percaya akan dapat hasil terbaik. Semua itu tak lepas dari hasil sempurna di babak kualifikasi, di mana mereka menaklukkan Hong Kong, India, dan Kazakhstan.
Selain itu, Timnas Futsal Putri Indonesia juga terus mematangkan persiapan. Hingga menjelang keberangkatan, mereka sudah menjalani lima pemusatan latihan.
Diawali pada 3-14 Februari di Malang. Lalu pindah ke Yogyakarta pada 7–23 April, kemudian berlanjut di Thailand pada 24–30 April dengan agenda uji coba melawan timnas China. Dan terbaru, Garuda Pertiwi berangkat lebih awal untuk pemusatan latihan sekaligus aklimatisasi di Hohhot, Tiongkok.
Hasil apik kualifikasi dan persiapan matang membiat Federasi Futsal Indonesia (FFI) mematok target tinggi untuk Timnas Futsal Putri Indonesia. Garuda Pertiwi diharapkan bisa lolos ke Piala Dunia Futsal Wanita 2025.
Bahkan, Michael Victor Sianipar sebagai Ketua Umum FFI, menargetkan Timnas Futsal Putri Indonesia menjadi ratu futsal Asia alias menjuarai Piala Asia Futsal Wanita 2025. “Turnamen ini bukan hanya soal lolos. Ini momentum untuk mengukur kesiapan dan menantang batas,” katanya.
“Dari sini kita bisa melihat sejauh mana kesiapan menghadapi sejumlah event besar lainnya,” tambah Michael Victor saat Timnas Futsal Putri Indonesia dilepas Kemenpora RI.
Timnas Futsal Putri Indonesia ditangani oleh pelatih asal Portugal, Luis Estrella. Juru taktik sarat pengalaman itu pernah membawa SL klub raksasa Eropa Benfica Feminino juara Liga Futsal Wanita dan Champions Super Cup pada musim 2023/2024.
Luis Estrella pun telah memilih skuad Timnas Futsal Putri Indonesia dengan kekuatan 14 pemain ke China. Pemain termuda adalah Fitri Sundari dan Agnes Matulapelwa, yang sama-sama berusia 19 tahun. Sementara Novita memimpin sebagai kapten dan pemain paling senior.(jpc)