MENPORA Zainudin Amali mendapat penghargaan
sebagai Tokoh Bidang Olahraga dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa
Timur.
Penghargaan
itu diumumkan pada Rabu (22/4). Zainudin Amali mengaku penghargaan tersebut
membuatnya semakin bersemangat menjalankan tugasnya sebagai pembantu Presiden
Jokowi di bidang olahraga.
“Saya
ingin menyampaikan terima kasih kepada Pengurus PWI Jatim, penghargaan ini akan
jadi penambah semangat saya dalam bekerja sebagai menteri yang bertugas
mengurusi olahraga,” katanya, Rabu sore.
Menurutnya,
tantangan pembangunan dan pengembangan olahraga di tanah air tidaklah mudah.
Apalagi dalam situasi pandemi Covid-19 seperti saat ini.
Sebab,
semua kegiatan olahraga terhenti, baik yang profesional maupun amatir, bahkan
olahraga masyarakat yang masuk dalam kategori olahraga rekreasi juga tak ada
kegiatannya.
“Peran
wartawan atau para awak media dalam situasi seperti sekarang ini sangat
signifikan. Teman-teman awak media menjadi garda terdepan untuk memberikan
informasi kepada masyarakat,” ungkapnya.
Bukan
hanya kebijakan pemerintah tentang penangan pandemi Covid-19, tetapi juga
informasi dan keadaan di lapangan yang bisa menjadi dasar untuk mengambil
kebijakan.
Bagi
masyarakat olahraga, lanjut dia, tentu ada poin penting betapa informasi yang
disampaikan oleh awak media tentnag kegiatan olahraga sekecil apa pun harus
tetap diberitakan.
“Ke depan, saya
tetap berharap dukungan dari PWI, juga dari PWI Jatim terhadap berbagai
kebijakan & kegiatan olahraga. Saya sangat menghargai apresiasi ini. Bagi
saya ini bukan penghargaan untuk pribadi, tetapi buat seluruh insan olahraga di
tanah air,” tandas Zainudin Amali.