Site icon Prokalteng

Alhamdulilah, Perhelatan UCI MTB Elimininator World Cup Dipastikan Siap

Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran, didampingi Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo, Ketua panitia H. Agustiar Sabran dan Forkompinda, memantau kesiapan UCI MTB Elimininator World Cup di stadion Tuah Pahoe, Senin (22/8/2022). (FOTO : SYAHYUDI)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO-Kejuaraan dunia UCI MTB Elimininator World Cup, tinggal menghitung hari persiapan demi persiapan terus di kerjakan. Memastikan kesiapan berjalan lancar, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran didampingi Wakil Gubernur Kalteng H Edy Pratowo, Ketua panitia H. Agustiar Sabran dan unsur Forkompinda Kalteng meninjau lokasi sirkuit UCI MTB Elimininator World Cup di arena stadion Tuah Pahoe, Senin (22/8/2022).

Setelah tiba di stadion Tuah Pahoe Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran bersama rombongan, langsung meninjau sarana prasarana yang ada di dalam stadion baik itu berupa fasilitas kamar buang air kecil, ruang kesehatan, musala dan sarana lainnya.

“Alhamdulillah setelah tadi kita tinjau bersama, secara keseluruhan kita pastikan siap dalam menyambut UCI MTB Elimininator World dan kalau kita melihat ini sudah 90 persen selesai. Dan juga kita meninjau di beberapa titik dimana tamu kita dari luar negeri akan datang semua pada tanggal 24 akan datang 30 negara dari 33 negara,” ucapnya.

Selain itu juga telah terpasang juga bendera setiap negara sepanjang bandara, hingga dalam kota sehingga saat tamu dari luar negara datang merasa bahagia saat melihat bendera mereka.

“Selain itu kita juga berkolaborasi bersama pihak keamanan, baik TNI, Polri dan instansi terkait dalam segi pengaman nanti, dan kita berharap kegiatan kita UCI MTB Elimininator World Cup bisa berjalan lancar tanpa ada hambatan, hingga selesai nanti,” ungkapnya






Reporter: Syahyudi
Exit mobile version