Site icon Prokalteng

Timnas Indonesia Membutuhkan Pelatih yang Handal

timnas-indonesia-membutuhkan-pelatih-yang-handal

Shin Tae-yong memenuhi undangan PSSI di Kuala
Lumpur
, Selasa (19/11). Pelatih yang menangani Korea Selatan di Piala
Dunia 2018 itu, datang untuk mempresentasikan program dan berdiskusi dengan
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. Yong memaparkan programnya selama 2 jam.
Selain presentasi, Yong juga bakal membawa beberapa staf pelatihnya yang
berhasil membawa Korsel tampil di Piala Dunia U-20 2019 di Polandia.

’’Bagi saya ini merupakan sebuah tantangan,’’
terangnya. Pelatih berusia 50 tahun itu mengatakan sudah mempelajari tipikal
sepak bola Indonesia. Bahkan, tanpa diminta, Yong juga sudah menganalisa empat
pertandingan timnas di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Dia juga memantau
penampilan tim level usia yang dimiliki Indonesia. ’’Atmosfir sepak bola di
Indonesia sangat luar biasa,’’ paparnya. ’’Saya juga melihat pengurus federasi (PSSI,
red) punya semangat kuat untuk membangun sepak bola Indonesia ke level yang
lebih tinggi,’’ jelasnya.

Lantas apakah Shin Tae-Yong akan dipilih jadi
pelatih Timnas? Iwan Bule –sapaan Mochamad Iriawan masih belum bisa
berkomentar. Pihaknya bakal mempertimbangkan dan mempelajari hasil presentasi
yang dilakukan oleh Yong. Lalu, dia akan membandingkan dengan hasil presentasi
Luis Milla yang rencananya akan bertemu dengan PSSI akhir November ini di
Singapura.

’’Timnas Indonesia membutuhkan pelatih yang
handal. Tentu kami akan mempelajari, keputusan akan diambil secara faktual dan
objektif melalui rapat Exco,’’ tegas Iwan Bule.

Dalam presentasi itu, Iwan Bule didampingi
Wakil Ketua Umum Iwan Budianto, Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria bersama dua
anggota Komite Eksekutif PSSI Endri Erawan dan Hasani Abdul Gani.
(jpc)

Exit mobile version