PALANGKA RAYA-Pelatih kiper Kalteng Putra
Husayn Muqni berharap penampilan Sukasto Efendi terus meningkat pada
pertandingan selanjutnya. Satu laga
perdana yang sudah dilakoni selama fase Grup Timur Kompetisi Liga 2/2020 yakni
kontra Persiba Balikpapan, (14/3) lalu Sukasto dinilai masih belum pada
performa terbaiknya. Untuk itu, Husayn akan melakukan evaluasi secara
menyeluruh terhadap anak asuhnya tersebut.
“Kami akan evaluasi dan benahi apa yang menjadi
masalah di pertandingan kemarin. Mungkin Sukasto sendiri tahu. Sebagai pemain
professional, tentu sudah banyak pengalaman. Sehingga memahami betul apa yang
harus dilakukan ke depan,†katanya kepada Kalteng Pos, Selasa (17/3).
Namun secara pribadi, Husayn Mugni menerangkan
bahwa sebagai pelatih tentu akan melakukan evaluasi dan perbaikan terhadap tiga
kiper yang dimiliki Kalteng Putra saat ini. Sebab, kompetisi bukan hanya
berjalan saat menghadapi lawan. Akan tetapi menurutnya adalah persaingan antara
pemain yang ada. Pasalnya pemain yang lebih siap dan mengalami peningkatan
penampilan di lapangan, maka itu lah yang akan dipilih menjadi skuad utama.
“Dengan demikian kami berharap agar mereka
bertiga bisa tampil lebih baik ke depan dan menjalankan amanah serta
bertanggungjawab di setiap pertandingan yang dilakoni,†tuturnya.
Namun demikian, dirinya menjelaskan bahwa
penampilan anak asuhnya itu tidak buruk-buruk amat. Tinggal melakukan
pembenahan dan evaluasi penting sehingga bisa tampil lebih disiplin lagi
sepanjang pertandingan selanjutnya.
“Kami meyakini dengan waktu yang ada, akan
berupaya maksimal melakukan evaluasi dengan program latihan yang akan dilakukan
ke depan,†tegasnya.