PROKALTENG.CO-Timnas Indonesia U-21 sukses mengalahkan Hong Kong U-20 dengan skor meyakinkan 5-1, dalam laga kedua Grup F kualifikasi Piala Asia U-20 2023, di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jumat (16/9) malam.
Pada pertandingan Indonesia vs Hongkong ini, pelatih Shin Tae Yong menurunkan sebagian besar pemain lapis keduanya. Hanya kiper Cahya Supriadi dan penyerang Rahmat Beri Santoso starting XI pada laga lawan Timor Leste yang dimainkan sejak awal melawan Hongkong.
Meski demikian para pemain lapis kedua Garuda Nusantara tetap tampil trengginas. Peluang emas pertama didapat Arsa Ramadan Ahmad pada menit ke-9, yang sudah dalam posisi one on one dengan Pong Cheuk Hei. Tapi sepakan Arsa masih bisa digagalkan kiper Hong Kong itu.
Semenit berselang, Rabbani Tasnim membawa Indonesia unggul setelah sundulannya sukses menaklukkan Pong Cheuk Hei. Anak asuh Shin Tae Yong terus menggempur pertahanan tim besutan Cheung Kin Fung. Hasilnya pada menit ke-22, Alfriyanto Nico melakukan penetrasi ke dalam kotak penalti dan sepakan mendatarnya ke tiang jauh sukses mengubah skor menjadi 2-0.
Dua menit sebelum turun minum, Zanadin Fariz membuat pertahanan Hong Kong kacau balau setelah bermain umpan satu dua dengan Rabbani Tasnim. Pemain asal Persis Solo itu mengakhiri aksi memukaunya dengan tendangan chip yang tidak bisa diantisipasi Pong Cheuk Hei.
Timnas Indonesia U-20 unggul 3-0 atas Hong Kong dan bertahan hingga babak pertama usai. Selepas jeda, Indonesia masih mendominasi pertandingan. Pada menit 53, umpan datar Nico disontek Rahmat Beri, tapi terlalu pelan dan arahnya masih melenceng tipis di sisi kiri gawang Pong.
Dua menit kemudian sepakan Rabbani dari sudut sempit masih bisa ditepis Pong. Hong Kong memperkecil ketinggalan menjadi 1-3 pada menit ke-63 lewat titik putih. Sebelumnya pada menit 58, kapten Indonesia Ahmad Rusadi menyentuh bola dengan tangannya saat berebut bola udara. Setelah itu berbenturan dengan Cahya Supriadi.
Penalti untuk Hong Kong dan Cahya mengalami cedera. Harus diganti Aditya Arya Nugraha. Eksekusi Ngo-Hin Chen sebenarnya bisa ditepis Aditya, tapi bola pantul dengan mudah diceploskan Chen. Skor berubah menjadi 1-3.
Sundulan Rabbani menit 82 menyambut umpan tendangan bebas Marselino yang baru masuk, hanya mengenai tiang gawang. Garuda Nusantara akhirnya menambah keunggulan pada menit ke-85. Berawal dari umpan terobosan Robi Darwis diteruskan Marselino dengan sepakan keras ke tiang jauh yang tak bisa dijangkau Pong. 4-1 untuk Indonesia.
Marselino mencetak gol keduanya pada menit ke-90 lewat titik putih untuk mengubah skor menjadi 5-1. Sebelumnya, gelandang muda Persebaya Surabaya itu dijatuhkan di kotak terlarang. Dia sendiri yang jadi eksekutor dengan sepakannya ke sisi kanan tak bisa dijangkau Pong Cheuk Hei. Setelah itu, tidak ada lagi gol tercipta. Laga Indonesia vs Hong Kong berakhir dengan skor 5-1.
Hasil ini membuat Indonesia dan Vietnam sama-sama bertengger di puncak klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan enam poin. Kedua negara memiliki jumlah gol dan selisih gol yang sama. Sehingga laga terakhir antara Indonesia vs Vietnam pada Minggu (18/9) mendatang akan jadi penentuan siapa juara grup.
Garuda Nusantara wajib kalahkan Vietnam jika ingin lolos otomatis ke Uzbekistan tahun depan. Sementara Hong Kong dan Timor Leste sudah dipastikan tidak punya peluang lolos ke putaran final tahun depan.