Site icon Prokalteng

Ikuti Perkembangan Timnas Indonesia, Kevin Diks Yakin Garuda Lolos Piala Dunia 2026

Kevin Diks yang mengikuti kiprah Timnas Indonesia, menyebut bahwa tim Medah Putih sekarang mengalami perkembangan sangat pesat.(Instagram/@kevindiks2)

PROKALTENG.CO-Berada naun jauh di Eropa tak membuat Kevin Diks melupakan apalagi mengabaikan negara leluhurnya, Indonesia. Bek FC Copenhagen itu ternyata sedikit banyak mengikuti perkembangan Timnas Indonesia, termasuk perihal kemungkinan Garuda lolos ke Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia saat ini sedang berjuang di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tim besutan Shin Tae-yong menempati posisi keempat klasemen sementara grup C dengan raihan dua poin.

Perolehan poin itu didapat ketika Timnas Indonesia secara mengejutkan berhasil mencuri satu poin dari Arab Saudi (1-1) di Jeddah pada laga pembuka dan menahan imbang Australia (0-0) di Jakarta pada awal September lalu.

Kevin Diks yang mengikuti kiprah Timnas Indonesia, menyebut bahwa tim Medah Putih sekarang mengalami perkembangan sangat pesat. Terutama setelah Garuda dihuni oleh banyak pemain naturalisasi.

“Tim nasional Indonesia telah berkembang sangat, sangat cepat, dan semakin banyak pemain yang, seperti saya, memiliki darah keturunan, yang akan bergabung,” katanya dalam wawancara dengan media Denmark, Bold.dk.

Bukan cuma itu saja, Kevin Diks bahkan punya prediksi dan keyakinan yang cukup mengejutkan. Menurutnya, lolos ke Piala Dunia 2026 kini bukan hanya sekadar mimpi untuk Timnas Indonesia.

“Mereka benar-benar memiliki peluang untuk lolos ke Piala Dunia kali ini, dan mereka mungkin memiliki peluang yang lebih besar untuk itu jika lebih banyak pemain datang,” jelas pemain berusia 27 tahun ini.

Apa yang diutarakan Kevin Diks cukup masuk akal. Apalagi jika Timnas Indonesia dalam dua laga terdekat berikutnya, yakni melawan Bahrain pada 10 Oktober dan Tiongkok pada 15 Oktober, berhasil meraih hasil positif.

Nah, untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia harus menjadi juara atau runner-up grup C dalam kualifikasi putaran ketiga. Sebab tim yang menempati dua pos itu berarti dapat tiket lolos otomatis ke piala dunia.

Selain itu, PSSI sebagai federasi juga belum mengirimkan sinyal akan berhenti berburu pemain keturunan grade A untuk dinaturalisasi. Termasuk Kevin Diks, yang mengaku sudah dihubungi oleh PSSI untuk segera bergabung bersama pasukan Shin Tae-yong.

Kevin Diks saat ini juga sudah dapat banyak dukungan dan ajakan dari warganet Indonesia. Namun dia masih belum bisa memberikan keputusan apakah akan menerima tawaran PSSI atau tidak.

“Dukungan yang saya dapatkan dari penggemar Indonesia di media sosial dan di dunia nyata sangat luar biasa. Namun, kita lihat saja apa yang terjadi,” ucapnya.(jpc)

Exit mobile version