26.6 C
Jakarta
Sunday, April 28, 2024

Gomes : Kemenangan Laskar Isen Mulang Juga Tak Lepas dari Dukungan Mas

PALANGKA
RAYA
-Momen
yang ditunggu-tunggu akhirnya datang juga. Kalteng Putra menang di laga kandang
perdana mereka dalam gelaran Liga 1. Laskar Isen Mulang menaklukkan tamunya Semen
Padang 2-0, pada laga yang digelar di Stadion Tuah Pahoe, Jumat (2/8). Kemenangan
tuan rumah berkat gol Pahabol menit ke-5 dan dilengkapi dengan gol Patrich
Wanggai pada menit ke-60.

Kalteng Putra juga
menorehkan catatan manis. Kemenangan Sukadana cs atas Kebo Sirah ini merupakan
clean sheet (tanpa kebobolan) pertama selama 11 laga yang sudah dilakoni. Tentu
perjuangan para pemain patut diapresiasi. Kalteng Putra kini bertengger di
peringkat 12 dengan mengumpulkan 11 poin, atau empat strip dari zona degradasi.

Baca Juga :  Dahsyat, Perenang Berusia 15 Tahun Pecahkan 3 Rekornas di Australia

Pelatih Kalteng Putra
Gomes de Oliveira mengaku puas dengan hasil yang didapatkan itu. Sesuatu yang sudah
lama ditunggu-tunggu. Hasil yang bisa memulihkan mental bertanding anak
asuhnya. Para pemain depan lebih tenang dalam memanfaatkan peluang.

Tak lupa Gomes menyebut,
kemenangan juga tak lepas dari dukungan masyarakat Kalteng dan suporter yang
hadir di stadion.

“Ini tak lepas
dari dukungan suporter yang membantu memberikan semangat, sehingga pemain
tampil maksimal. Jika selama ini yang teriak dari pinggir lapangan, tetapi hari
ini ada banyak suporter yang berteriak dari seluruh penjuru stadion,” katanya
usai laga.

Sejak latihan pertama
di stadion, para suporter menerima pemain dengan baik, walaupun datang dengan
kekalahan beruntun selama lima laga.

Baca Juga :  Menanti Kehadiran Anak Keempat

“Terima kasih
untuk kasih sayang dari para suporter dan masyarakat Kalteng dalam memberikan
semangat saat pertandingan sore ini (kemarin, red),” puji Gomes.

Sementara itu, pelatih
Semen Padang Weliansyah mengakui bahwa tim tuan rumah lebih banyak menciptakan peluang
gol di babak pertama. Sementara timnya punya banyak peluang di babak kedua,
tapi tidak mampu membuahkan gol.

“Pada babak
pertama ada sedikit miskomunikasi antarpemain kami. Namun kami sukses
kembalikan keadaan dan menekan pertahanan Kalteng Putra dengan menciptakan
banyak peluang pada babak kedua,” sebutnya.

 (nue/ce/ram)

PALANGKA
RAYA
-Momen
yang ditunggu-tunggu akhirnya datang juga. Kalteng Putra menang di laga kandang
perdana mereka dalam gelaran Liga 1. Laskar Isen Mulang menaklukkan tamunya Semen
Padang 2-0, pada laga yang digelar di Stadion Tuah Pahoe, Jumat (2/8). Kemenangan
tuan rumah berkat gol Pahabol menit ke-5 dan dilengkapi dengan gol Patrich
Wanggai pada menit ke-60.

Kalteng Putra juga
menorehkan catatan manis. Kemenangan Sukadana cs atas Kebo Sirah ini merupakan
clean sheet (tanpa kebobolan) pertama selama 11 laga yang sudah dilakoni. Tentu
perjuangan para pemain patut diapresiasi. Kalteng Putra kini bertengger di
peringkat 12 dengan mengumpulkan 11 poin, atau empat strip dari zona degradasi.

Baca Juga :  Dahsyat, Perenang Berusia 15 Tahun Pecahkan 3 Rekornas di Australia

Pelatih Kalteng Putra
Gomes de Oliveira mengaku puas dengan hasil yang didapatkan itu. Sesuatu yang sudah
lama ditunggu-tunggu. Hasil yang bisa memulihkan mental bertanding anak
asuhnya. Para pemain depan lebih tenang dalam memanfaatkan peluang.

Tak lupa Gomes menyebut,
kemenangan juga tak lepas dari dukungan masyarakat Kalteng dan suporter yang
hadir di stadion.

“Ini tak lepas
dari dukungan suporter yang membantu memberikan semangat, sehingga pemain
tampil maksimal. Jika selama ini yang teriak dari pinggir lapangan, tetapi hari
ini ada banyak suporter yang berteriak dari seluruh penjuru stadion,” katanya
usai laga.

Sejak latihan pertama
di stadion, para suporter menerima pemain dengan baik, walaupun datang dengan
kekalahan beruntun selama lima laga.

Baca Juga :  Menanti Kehadiran Anak Keempat

“Terima kasih
untuk kasih sayang dari para suporter dan masyarakat Kalteng dalam memberikan
semangat saat pertandingan sore ini (kemarin, red),” puji Gomes.

Sementara itu, pelatih
Semen Padang Weliansyah mengakui bahwa tim tuan rumah lebih banyak menciptakan peluang
gol di babak pertama. Sementara timnya punya banyak peluang di babak kedua,
tapi tidak mampu membuahkan gol.

“Pada babak
pertama ada sedikit miskomunikasi antarpemain kami. Namun kami sukses
kembalikan keadaan dan menekan pertahanan Kalteng Putra dengan menciptakan
banyak peluang pada babak kedua,” sebutnya.

 (nue/ce/ram)

Terpopuler

Artikel Terbaru