PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO– Prestasi membanggakan kembali diraih Kontingen tinju Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Duta-duta olahraga adu jotos Bumi Tambun Bungai (sebutan Kalteng) berhasil meraih 1 medali emas, 1 medali perak, dan 4 medali perunggu di ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Tinju Amatir, kategori Junior, Youth, dan Elite Tahun 2025 yang berlangsung mulai tanggal 23-30 Oktober 2025 di Palu, Sulawesi Tengah.
Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kalteng, Pinten, SPd., MM, sangat mengapresiasi dan menyampaikan rasa syukur atas pencapaian anak asuhnya itu.
“Kami berterima kasih atas dukungan dan doa dari seluruh masyarakat Kalteng, terkhusus kepada KONI Provinsi/KONI Kabupaten dan Kota yang telah memberikan dukungan penuh sehingga kontingen tinju Kalteng dapat berjaya di Kejurnas Tinju Amatir 2025,” katanya.
Kontingen Kalteng terdiri dari 10 atlet serta enam official dan pelatih, yang merupakan petinju-petinju terbaik dari berbagai kabupaten/kota, termasuk Murung Raya, Pangkalan Bun, Lamandau, Barito Selatan, dan Pulang Pisau.
Pinten berharap prestasi yang diraih di Palu ini dapat memicu semangat para atlet untuk terus maju.
“Semoga ke depan Pertina Kalteng akan semakin maju dan berprestasi,” tambahnya.
Pertina Kalteng telah menyiapkan agenda padat. Dua petinju Kalteng dijadwalkan akan segera mengikuti Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) di Jakarta pada awal November.
Selain itu, Pertina Kalteng juga tengah berupaya memberangkatkan kontingen untuk mengikuti kejuaraan tinju bergengsi di Tangerang pada pertengahan November mendatang.
Dalam upaya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), Pertina Kalteng juga menyertakan satu pelatih dan satu hakim juri untuk mengikuti penataran di sela-sela Kejurnas Palu.
Pelatihan ini bertujuan agar pelatih dan wasit/juri mendapatkan sertifi kat nasional, yang merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kualitas teknis cabang olahraga tinju di Kalteng. (hms/nue/kpg)
