PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO – Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Tengah nomor urut 1 dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yaitu H. Heru Hidayat, ST, M.Pd mengapresiasi militansi para relawan calon presiden dan wakil presidan nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan dan Abdul Muhaimin Iskandar yang terus bergerak menjangkau semua kalangan.
Kepada awak media, Heru dalam kesibukannya kampanye menaruh perhatian dan apresiasinya terhadap berbagai aktivitas para relawan yang secara sukarela membuat atribut kampanye berupa spanduk, banner dan berbagai kegiatan.
“Mengapa semakin hari semakin banyak orang yang bersemangat untuk turut serta dalam upaya pemenangan Amin, karena mereka merasakan kondisi saat ini dan menginginkan perbaikan melalui pasangan Amin,” kata Heru, Sabtu (27/1).
Bahkan menurut informasi para relawan, dirinya bersyukur saat ini pergerakan di Kalimantan Tengah tidak saja partai politik PKS, PKB, Nasdem, Partai Umat, namun memiliki relawan yang tersebar di berbagai daerah. Tidak hanya di kota, namun juga banyak di kampung-kampung dan desa-desa.
“Seharusnya suasana pemilu pada 14 Februari 2024, rakyat merayakan ajang politik ini dengan penuh keriangan dan mendapatkan akses haknya dengan baik ,” sambung Ketua MPW PKS Kalteng ini.
Heru juga mengapresiasi komitmen masyarakat dan relawan yang akan memenangkan pasangan Amin (Anies-Muhaimin) juga akan memenangkan para Calon Anggota Legislatif dari Partai Pengusung dan pendukung.
“Apresiasi kepada para relawan, para kader partai. Orang-orang yang di kampung-kampung, yang di desa, yang di komplek. Itulah garda terdepan pemenangan Amin dan PKS,” tandas Heru. (tim)