PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Ivo Sugianto Sabran meresmikan Pojok BRI yang berada di Kelurahan Kereng Bangkirai, Palangka Raya. Acara peresmian tersebut diprakarsai oleh TP-PKK Kalteng bersama Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah (UKM) Kalteng dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kalteng.
Peresmian Pojok BRI Ivo Sugianto Sabran disaksikan langsung Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin, Asisten Administrasi Umum Setda Kalteng Lies Fahimah, Kepala Otoritas Jasa Keuangan Kalteng Otto Fitriandy, Ketua Persit Kartika Candrakirana Korem PJG/102 Nancy Watti Purwo Sudaryanto serta Kepala Cabang BRI Palangka Raya.
Pojok BRI merupakan terobosan dari BRI Palangka Raya guna mempermudah masyarakat mendapatkan layanan perbankan. Pojok BRI selain menyediakan galeri bagi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), juga menyediakan layanan literasi perbankan bagi masyarakat khususnya pelaku UMKM.
Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran menyampaikan, Pojok BRI ini suatu inovasi terkait UMKM dimana tidak hanya difasilitasi dari segi akses permodalan namun Pojok BRI membantu literasi keuangan juga.
“Pojok BRI ini suatu inovasi terkait UMKM dimana tidak hanya difasilitasi dari segi akses permodalan saja namun Pojok BRI membantu literasi keuangan juga,” ucap Ivo Sugianto Sabran.
Menurutnya, selama ini orang skeptis terhadap bantuan dari Bank, mau ke Bank juga kadang takut dan minder juga. “Nah pojok BRI ini menjemput bola untuk memudahkan masyarakat mendapatkan literasi keuangan,†ujarnya.
Ivo Sugianto Sabran berharap, kedepan ada sinergitas antara BRI dan Pemprov Kalteng dan Kota Palangka Raya untuk memajukan Kelurahan Kereng Bangkirai sebagai salah satu lokasi terintegrasi baik dari wisata maupun UMKM.