SAMPIT, PROKALTENG.CO – Terus bertambahnya data warga yang terpapar virus Covid-19 di wilayah Kecamatan Mb Ketapang Kabupaten Kotawaringin Timur, disikapi dengan langkah dan upaya cepat dari masing-masing Pemerintah Desa untuk mengatasinya, Kamis (27/05).
Sebab penanganan wabah virus Covid-19 di masa pandemi ini sudah menjadi tugas bersama, baik dari unsur Pemerintah hingga masyarakat biasa. Karena itu sangat dituntut kerja nyata oleh tiap-tiap unsur pemerintahan, mulai dari tingkat kecamatan sampai ke tingkat desa.
Guna mendukung hal tersebut, Babinsa Koramil 1015-08/Mentaya Baru Ketapang Koptu Supangat, Polsek Ketapang bersama Tim Relawan Covid-19 Kelurahan Ketapang melaksanakan penyemprotan disinfektan di RT 56 dan RT 61 RW 08 Kelurahan Ketapang.
Koptu Supangat mengatakan setelah selesai melaksanakan persiapan untuk kelancaran kegiatan hari ini, selanjutnya seluruh personel yang terlibat kegiatan langsung mengenakan perlengkapan pengaman perorangan dan mengisi cairan disinfektan ke dalam alat pompa yang akan digunakan pada saat menyemprotkan cairan disinfektan nantinya.
“Kita berharap melalui kegiatan penyemprotan disinfektan hari ini, seluruh warga desa dapat terhindar dari penularan wabah virus Covid-19, yang terlihat semakin meningkat jumlah warga yang terpapar virus Covid-19 belakangan ini,” ujar Koptu Supangat.
Di tempat yang berbeda Danramil 1015-07/Mentaya Baru Ketapang Kapten Arh Sutomo mengatakan setiap warga harus tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan aturan dari pemerintah dalam melakukan aktivitas apa pun setiap harinya di luar rumah.
“Apalagi pada saat Penerapan PPKM Mikro saat ini, segala kegiatan dan aktivitas masyarakat harus dibatasi. Sehingga tidak muncul lagi penularan virus tersebut di wilayah Desa Namo Bintang ini,” ujar Kapten Arh Sutomo.