PALANGKARAYA, PROKALTENG.CO โ Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kalteng menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pokjanal Posyandu Tingkat Provinsi Kalteng di Palangkaraya, Selasa (6/12). Ketua TP PKK Provinsi Kalteng Ivo Sugianto Sabran membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Pokjanal Posyandu Tingkat Provinsi Kalteng tahun 2023,
Dalam sambutannya, Ivo mengingatkan agar rapat tersebut tidak hanya sekedar seremonial saja. Akan tetapi, ia mengharapkan rapat tersebut benar-benar menghasilkan kedepannya usulan kegiatan dan rencana aksi untuk menyelesaikan permasalahan yang ada.
โTerutama berkaitan dengan tujuan kita bersama yakni penurunan angka stunting di Kalteng,โ ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Ivo mengingatkan agar pokjanal Posyandu bisa bergerak secara aktif, dan kegiatan ini bisa menjadi ajang evaluasi atas rencana kerja yang telah disusun selama tahun 2023.
โSemoga pada tahun yang akan datang semua anggota pokjanal semakin aktif dalam menjalankan fungsinya dan seluruh Posyandu di Kalimantan Tengah menjadi Posyandu aktif,โ tukasnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Kelembagaan Perkembangan Desa dan Pelayanan Sosial Dasar, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Kalteng Achmad Suwandi menyampaikan dalam laporannya, rakor ini bertujuan untuk meningkatkan komitmen Pemerintah Provinsi dalam mendukung Program Posyandu di Kalteng.
โMerumuskan rencana kerja dan tindak lanjut Pemerintah Provinsi untuk mendukung Program Posyandu di Kalteng, serta meningkatkan sinergisitas dan kolaborasi para pemangku kepentingan di Pemerintah Provinsi Kalteng,โ ujarnya.
Nampak hadir, Kepala Perangkat Daerah Provinsi Kalteng terkait, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Provinsi Kalteng Etty Aprilia, dan Ketua Pokja 4 Muhammad Fitrianto Laksono. (hfz/pri)