Site icon Prokalteng

Wagub Kalteng Ajak Pegawai Pemerintah Lestarikan Budaya Lokal dengan Pakaian Tradisional

wagub kalteng

Wagub Kalteng, H Edy Pratowo dorong pegawai pemerintah gunakan baju benang bintik saat diwawancarai awak media di halaman Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (2/1). (FOTO DHEA UMILATI/ KALTENG POS)

PALANGKA RAYA, PROKALTENG.CO – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), H Edy Pratowo, menekankan pentingnya pelestarian identitas budaya daerah dalam kehidupan sehari-hari, terutama di kalangan pegawai pemerintah.

Dalam apel besar yang berlangsung di halaman Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (2/1), Edy memberikan apresiasi kepada para pegawai yang terus menjaga kekhasan budaya lokal, salah satunya melalui penggunaan pakaian tradisional, seperti baju benang bintik dan lawung, yang dikenakan setiap hari Kamis.

“Setiap daerah memiliki ciri khas budaya masing-masing, begitu pula dengan Kalteng. Salah satu kebanggaan kita adalah baju benang bintik yang kita kenakan pada hari Kamis. Ini bukan sekadar seragam, tapi simbol pelestarian identitas budaya kita,” ujar Wagub, dilansir dari Kalteng Pos.

Edy menjelaskan bahwa pemakaian pakaian tradisional ini tidak hanya menunjukkan identitas budaya masyarakat Kalteng, tetapi juga sebagai bentuk penghormatan terhadap kearifan lokal yang sudah menjadi ciri khas daerah tersebut. Ia juga menegaskan bahwa tradisi ini membedakan Kalteng dengan daerah lainnya.

“Ketika kita mengenakan baju benang bintik, kita bukan hanya menunjukkan kebanggaan, tetapi juga memperkenalkan budaya lokal Kalteng kepada masyarakat luas,” tegasnya. (zia/ans/kpg)

Exit mobile version