Site icon Prokalteng

Perkuat Kemajuan Pemdes dan Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

Staf Ahli Bupati, Astono saat menghadiri dan membuka Rapat koordinasi di Aula Bappeda Litbang Seruyan, Kamis (22/2). (Foto : Ist)

KUALA PEMBUANG, PROKALTENG.CO – Penjabat (Pj) Bupati Seruyan, Djainuddin Noor diwakili oleh Staf Ahli Bupati Drs H Astono membuka secara resmi Rapat Koordinasi (Rakor) pelaksanaan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) Tingkat Kabupaten Seruyan Tahun 2024, Kamis (22/2).

Secara umum Astono menyampaikan bahwa, peningkatan kapasitas pemerintahan dan kualitas belanja desa diyakini sebagai faktor kunci keberhasilan pembangunan desa.

Untuk itu pemerintah memiliki program P3PD yang akan berfokus pada penyediaan dan pengembangan dukungan terhadap penguatan tata kelola pemerintahan, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa yang akuntabel, partisipasi dan sesuai dengan kebutuhan lokal.

“Adapun sasaran program P3PD ini yakni tersedianya sistem penyediaan intervensi program dalam pengembangan kapasitas berbasis teknologi, tersedianya dukungan pembelajaran baru berbasis teknologi digital dan terbangunnya kepemimpinan dan koordinasi nasional yang berorientasi pada hasil,” katanya.

Pj Bupati Seruyan yang dibacakan oleh staf ahli Bupati juga berharap, dengan adanya program ini dapat membawa perubahan sistem pembinaan dan pengawasan kepada desa dan pemerintah daerah melalui inovasi pengembangan sistem peningkatan kapasitas yang efisien yang berbasis big data dengan menggunakan teknologi digital.

“Dengan adanya P3PD maka pemantauan dan penyaluran dana desa dapat dilakukan dengan baik untuk memperkuat daya ungkit kemajuan pemerintahan desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,” pungkasnya. (ais/pri)

Exit mobile version